Resep Lengkap Tempe Katsu, Hidangan Murah tapi Mewah Cocok untuk Santapan Berbuka dan Sahur

- 16 April 2021, 14:05 WIB
Resep Tempe Katsu cocok untuk buka puasa dan sahur./Youtube/Devina Hermawan.
Resep Tempe Katsu cocok untuk buka puasa dan sahur./Youtube/Devina Hermawan. /

PR BEKASI – Tempe merupakan bahan makanan khas Indonesia yang kaya nutrisi. Makanan yang terbuat dari kacang kedelai ini selain dikenal harganya yang sangat terjangkau juga memiliki kandungan protein yang tinggi.

Tidak hanya protein, berdasarkan berbagai penelitian, tempe juga mengandung berbagai elemen yang berguna bagi tubuh, diantaranya asam lemak, vitamin, mineral, dan antioksidan.

Jika anda bosan memakan tempe hanya digoreng saja, berikut terdapat resep Tempe Katsu ala Chef Devina Hermawan yang cocok dijadikan santapan berbuka atau pun sahur.

Baca Juga: Apakah Menangis Dapat Membatalkan Puasa? Simak Faktanya

Tempe Katsu Saus Asam Pedas

Bahan Utama:

1 papan tempe

150 gr tepung roti

Bahan Tepung Basah:

1 butir telur

2 siung bawang putih

3 sdm santan

4-5 sdm tepung terigu

Merica, garam, gula, kaldu / penyedap sesuai selera

 Baca Juga: Kampanye Gratisan, Kontestan Pemilu India Ini Pasang Poster di Tubuh Anjing Liar

Bahan Saus Asam Pedas:

2 sdm margarin / olive oil

2 sdm saus barbeque / tomat

1 sdm minyak wijen

2 sdm saus tiram

2 sdm kecap inggris

1 sdm saus sambal

½ bawang bombai

2 siung bawang putih

Cabai rawit sesuai selera

Gula, garam, cuka sesuai selera

Air secukupnya

Tepung maizena (opsional)

Bahan lainnya: Minyak Goreng secukupnya

Baca Juga: Sedot Dana Covid-19, Pemalsu Scampage Website Pemerintah AS Diringkus

Cara Memasak:

1. Potong tempe ukuran sekitar 2 x 2 x 3 cm lalu pipihkan

2. Buat adonan basah, haluskan bawang putih, bumbui dengan sedikit garam. Masukkan dalam wadah

3. Masukkan telur, santan, tepung terigu, merica, garam, kaldu / penyedap, dan gula. Aduk rata

4. Celupkan tempe ke adonan basah lalu gulingkan ke tepung roti. Pastikan permukaan tempe terlapisi sempurna

5. Goreng tempe hingga warnanya cokelat keemasan

6. Buat saus asam pedas. Iris bawang bombai, cabai rawit, dan geprek bawang putih. Masukkan dalam wadah

7. Masukkan saus barbeque, saus tiram, kecap inggris, saus sambal, dan minyak wijen. Aduk rata. Tambahkan tepung maizena jika perlu

8. Masukkan olive oil / margarin ke pan. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga kecokelatan

9. Masukkan cabai rawit dan campuran saus tadi

10. Tambahkan air, lalu cicipi

11. Tambahkan sedikit cuka, masak hingga saus mengental

12. Tempe Katsu Saus Asam Pedas siap disajikan

Itulah resep Tempe Katsu Saus Asam Manis ala chef Devina Hermawan, anda dapat melihatnya lebih lengkap melalui video Youtube Devina Hermawan.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x