Fakta Seputar Bintik Hitam pada Bawang Putih, Apa Cukup Dipotong Begitu Saja?

- 21 November 2021, 09:43 WIB
Institut Kanker Nasional, Kementerian Kesehatan Masyarakat Thailand menyebut Bintik hitam pada bawang Putih diketahui memang disebakan jamur.
Institut Kanker Nasional, Kementerian Kesehatan Masyarakat Thailand menyebut Bintik hitam pada bawang Putih diketahui memang disebakan jamur. /Pixabay/stevepb

Mereka telah memeriksa masalah ini dan mengklarifikasi bahwa bintik hitam pada bawang putih dapat disebabkan oleh memar pada bawang putih, menyebabkan berbagai jamur mengkontaminasi atau tumbuh di area memar tersebut.

Baca Juga: Dipercaya Bisa Kurangi Risiko Kanker, Jahe dan Bawang Putih Punya Banyak Manfaat untuk Kesehatan Tubuh

Selain karena benturan bintik hitam pada bawang putih, sering ditemukan pada bawang putih yang telah disimpan terlalu lama dan tidak disimpan dengan cara yang benar.

Jamur penyebab bintik hitam pada Bawang Putih apakah bersifat karsinogenik?

Ada kekhawatiran bahwa jamur pada bawang putih dapat menghasilkan racun atau karsinogen.

Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa Aspergillus flavus dan Aspergillus parasiticus merupakan jamur yang dapat menghasilkan aflatoksin yang tergolong karsinogenik pada manusia.

Baca Juga: Cek Fakta: Bawang Putih Dipercaya Bisa Dijadikan Obat Covid-19, Ini Faktanya

Namun, saat ini tidak ada konfirmasi bahwa aflatoksin ditemukan di area bintik hitam pada bawang putih.

Singkatnya, bintik hitam pada daging bawang putih adalah memar. Akibatnya, jamur atau jenis mikroorganisme lainnya mengkontaminasi atau tumbuh di area memar.

Saat ini belum ada penelitian yang menunjukkan bahwa bintik hitam pada bawang putih mengandung karsinogen yang berbahaya bagi tubuh manusia.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Sanook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x