Kopi yang Dikonsumsi saat Panas Sempat Dituding Picu Kanker, Begini Kata Kemenkes

- 1 Maret 2020, 06:00 WIB
ILUSTRASI kopi.*
ILUSTRASI kopi.* /PIXABAY/

Pakar Epidemiologi Dana Loomis mengatakan bahwa minuman apapun yang dikonsumsi dalam kondisi terlalu panas akan meningkatkan risiko kanker esofagus.

Baca Juga: Dampak Virus Corona Sebabkan Sejumlah Pertandingan Internasional Ditunda hingga Newcastle Putuskan Hentikan Ritual

“Tidak peduli apapun minumannya yang berpengaruh hanyalah temperaturnya,” tutur Dana Loomis.

Hasil penelitian yang dilakukan oleh IARC menyebut kebiasaan tersebut dapat meningkatkan risiko kanker esofagus karena suhu terbukti dapat memicu faktor karsinogenik pada minuman.

Kementerian Kesehatan menyebut minuman yang terlalu panas adalah minuman apapun dengan suhu di atas 65 derajat celcius.

Baca Juga: DPR Wacanakan Pembatasan Sepeda Motor, Ratusan Ojol Gelar Demonstrasi di DPR

Menurut laporan WHO, dari 8 juta kasus kematian global yang diakibatkan oleh penyakit kanker sekitar 400.000 di antaranya memiliki kaitan yang erat dengan penyebab minum minuman yang terlalu panas.

Para peneiliti kanker di WHO menyarankan agar membiasakan minum saat kondisi minuman agak dingin atau tidak teralu panas demi mengurangi risiko terkena kanker esofagus.

Meskipun demikian kanker esofagus lebih banyak diakibatkan oleh kebiasaan mengkonsumsi minuman beralkohol dan merokok dalam jumlah banyak.***

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Kemenkes RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah