Resep Serabi Solo Ala Chef Devina Hermawan, Cocok Dijadikan Takjil Selama Ramadhan 2022

- 3 April 2022, 05:00 WIB
Resep membuat Serabi Solo, yang cocok untuk dijadikan pilihan menu takjil selama Ramadhan 2022.
Resep membuat Serabi Solo, yang cocok untuk dijadikan pilihan menu takjil selama Ramadhan 2022. /Twitter @hermawan_devina

PR BEKASI - Umat muslim di seluruh dunia akan segera memasuki bulan suci Ramadhan 2022 yang penuh rahmat.

Puasa adalah ibadah yang wajib dilakukan selama bulan Ramadhan 2022, selama 30 hari penuh.

Tak heran sudah banyak orang yang mulai mempersiapkan rencana menu sahur dan berbuka selama bulan Ramadhan 2022 ini.

Baca Juga: Wisatawan Nekat Nyalakan Kembang Api di Kawasan Konservasi Taman Nasional Komodo, Tuai Kecaman dari Publik

Hal itu dilakukan demi membuat pelaksanaan ibadah puasa lebih menyenangkan, apalagi dengan adanya menu-menu menarik.

Salah satu menu yang bisa dijadikan takjil berbuka puasa selama bulan Ramadhan adalah serabi solo yang lembut dan manis.

Chef Devina Hermawan baru-baru ini membagikan resep membuat serabi solo yang mudah, di akun Twitter pribadinya pada Jumat 1 April 2022.

Baca Juga: Daftar Barang dan Jasa Bebas PPN 11 Persen, dari Kebutuhan Pokok hingga Listrik Rumah Tangga

Resep Serabi Solo (20-30 pcs)

Bahan adonan

200 mililiter (ml) santan instan
450 ml air
1 sendok teh (sdt) garam
2 lembar daun pandan
75 gram (gr) gula pasir
1 butir telur
185 gram tepung beras
75 gram tepung tapioka
Tiga per empat sendok teh ragi instan

Bahan siraman santan

200 ml santan
100 ml air
1 sdt garam
2 lembar daun pandan
1 sendok makan (sdm) cokelat bubuk
2 sdm air panas
45-60 ml kental manis plain
45-60 ml kental mais Swiss Choco

Topping

Meses
Keju parut

Baca Juga: Bocoran One Piece 1045, Luffy Semakin Kuat dengan Gear Kelima hingga Jatuhkan Kaido

Cara membuat

1. Masak air, santan, daun pandan dan garam hingga mendidih selama 2 menit lalu tuang ke dalam mangkuk, diamkan hingga hangat, buang daun pandan.

2. Masukkan tepung beras, tepung tapioka, telur, gula dan ragi, aduk rata, tutup dengan cling wrap diamkan selama 30 menit.

3. Untuk siraman santan, masak santan, air, daun pandan dan garam hingga mendidih lalu tuang ke dalam 2 wadah.

4. Masukkan Indomilk Kental Manis Plain dan Indomilk Kental Manis Swiss Choco ke dalam masing-masing wadah.

5. Seduh bubuk cokelat dengan air panas, aduk rata kemudian masukkan ke dalam siraman santan cokelat, aduk rata.

6. Panaskan wajan, tuang adonan serabi, putar sedikit lalu tuang 2-3 sdm masing-masing siraman kuah santan, masak hingga matang.

7. Untuk serabi putih, tambahkan topping Indomilk Kental Manis Plain dan keju parut lalu untuk serabi cokelat tambahkan Indomilk Kental Manis Swiss Choco dan meses sebagai topping.

8. Simpan serabi di atas daun pisang kemudian gulung. Serabi solo siap dihidangkan.

***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: twitter @hermawan_devina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah