Tips dan Trik Agar Daging Iga Sapi Empuk dan Hemat Gas, Ikuti Langkah Berikut

- 7 Juli 2022, 14:12 WIB
Tips merebut iga sapi agar empuk dan hemat gas.
Tips merebut iga sapi agar empuk dan hemat gas. /Tangkapan Layar YouTube Hilsa Maspupah

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman YouTube Hilsa Maspupah berikut beberapa tips agar daging iga sapi dapat empuk tanpa menghabiskan banyak gas elpiji.

1. Pertama hal yang dilakukan siapkan daging iga sapi yang telah di potong ke dalam wadah dalam keadaan segar dan belum dicuci sama sekali.

Baca Juga: KLIK DI SINI Untuk Dapatkan Kumpulan Link Twibbon Idul Adha 1443 H, Mudah dan Gratis

2. Siapkan panci, dengan isian air yang disesuaikan dengan banyaknya daging iga sapi hingga terendam oleh air.

3. Didihkan air, dan tunggu air hingga benar-benar mendidih, setelah benar air mendidih masukkan daging iga sapi ke dalam panci.

4. Setelah semua tulang iga sapi dimasukkan pastikan semuanya telah terendam air agar bisa dipastikan daging empuk secara sempurna dan merata.

Baca Juga: Loker 2022: Unity Corporation Buka Lowongan untuk Lulusan D3, Cek Formasi yang Dibutuhkan

5. Selanjutnya tutup dengan penutup panci selama 10 menit dan matikan kompor lalu diamkan selama 30 menit dengan kondisi panci tetap tertutup.

6. Jika sudah didiamkan selama 30 menit nyalakan kembali kompor dengan api sedang dan rebus kembali selama 10 menit, lalu matikan.

7. Jika air rebusan sudah dingin tiriskan daging iga sapi ke wadah, dan air rebusannya jangan dibuang karena bisa digunakan untuk menjadi kuah kaldu iga sapi.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah