Kerap Dihiraukan, Simak Karakter dari Gilingan Fine, Medium dan Coarse dalam Kopi.

- 6 Oktober 2020, 14:31 WIB
Ilustrasi biji kopi
Ilustrasi biji kopi /Pexels/Igor Haritanovich/Pexels

Gilingan medium terlihat seperti garam meja. Gilingan medium sebagian besar digunakan untuk teknik penyeduhan pour over. Hasil seduh dalam menggunakan gilingan tersebut akan menghasilkan tampilan yang tidak terlalu gelap, dan rasa asam dan pahit yang seimbang.

Akan tetapi, proses teknik penyeduhan pour over seringkali inkonsisten dalam menghasilkan rasa dan karakter yang diharapkan dari kopi. Oleh karena itu, perlu bereksperimen lebih banyak dengan metode ini sampai hasil yang pas.

Baca Juga: Raline Shah Bongkar Kisah Masa Kecilnya, dari Didikan Keras sang Ayah hingga Sering Merasa Kesepian

Sedangkan tampilan gilingan coarse seperti pasir kasar. Menggunakan gilingan coarse bagus untuk teknik penyeduhan dengan ekstraksi kopi yang lambat.

Hasilnya akan terlihat agak tebal. Alasannya karena proses waktu yang lama saat kopi direndam dalam air panas.

Dua metode paling populer yang menggunakan jenis gilingan ini adalah French Press dan Cold Brew.

Baca Juga: Usai Jalani Tes Usap, 200 Mahasiswa Positif Covid-19 di Asrama PTIQ Cilandak

Selain 3 jenis gilingan tersebut, ada juga beberapa jenis gilingan turunan, seperti medium-coarse, medium-fine dan extra-fine.

BIasanya, 3 jenis gilingan turunan tersebut digunakan dalam hal tertentu saja, seperti menyesuaikan rasa dari kopi specialty, referensi barista atau pribadi, atau alat seduh lain yang jarang digunakan untuk komersial.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah