Ingin Serangan ke Ukraina Diakhiri, Warga Rusia Berharap Vladimir Putin Segera Meninggal

5 Maret 2022, 09:21 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin. /PIXABAY/DimitroSevastopol

PR BEKASI – Seorang warga Rusia dilaporkan telah mendoakan Vladimir Putin meninggal dalam sebuah wawancara dengan media agar serangan ke Ukraina segera berakhir.

Hal tersebut diketahui berdasarkan wawancara yang dilakukan oleh Current Time TV yang merupakan media berbahasa Rusia yang berbasis di Republik Ceko.

Mereka diketahui telah melakukan wawancara terhadap beberapa warga Rusia terkait serangan yang dilancarkan Vladimir Putin ke Ukraina tersebut.

Baca Juga: 3 Zodiak Paling Beruntung dalam Cinta Mulai 5 Maret 2022: Gemini Akan Melangkah ke Jenjang Serius

Tanpa diduga, para narasumber yang diwawancarai menunjukkan reaksi beragam terhadap konflik tersebut.

Diketahui, mayoritas warga Rusia mengungkapkan kemarahan mereka pada Vladimir Putin karena melancarkan serangan ke Ukraina.

Namun, beberapa dari memberikan dukungan mereka terhadap keputusan Vladimir Putin, sementara warga lainnya tampak gugup menjawab pertanyaan tersebut.

Baca Juga: 10 Karakter yang Paling Tidak Disukai di My Hero Academia, Salah Satunya Enji Todoroki yang Sangat Kejam

Wawancara tersebut dilakukan setelah Vladimir Putin berusaha untuk membungkam suara-suara pembangkang dengan membatasi apa yang bisa dikatakan media dan menindak protes.

Seorang wanita Rusia mengatakan bahwa serangan yang dilancarkan Vladimir Putin di Ukraina sangatlah buruk.

"Serangan yang dilakukan Rusia di Ukraina sangat buruk, sangat buruk bahwa Rusia telah melancarkan perang. Ini akan sangat menyedihkan bagi kami," katanya.

Baca Juga: Drama Ikatan Cinta 5 Maret 2022: Tahu Andin dan Balon Biru Kritis, Nino Minta Maaf dan Akui Bersalah?

Dirinya juga meminta Vladimir Putin segera mengakhiri serangan tersebut karena wanita tersebut tinggal di kota yang dekat dengan perbatasan Ukraina dan mengkhawatirkan terjadi serangan balik dari pihak Ukraina.

Sementara itu, seorang pria mengatakan bahwa keputusan yang diambil oleh Vladimir Putin tersebut sangatlah buruk.

Bahkan, dirinya juga berharap Vladimir Putin segera meninggal agar konflik di Ukraina segera berakhir.

Baca Juga: 10 Karakter Anime yang Punya Kekuatan Es Terkuat, Ada yang Mampu Bikin Pasukan Besar Tentara Es

"Saya berharap Vladimir Putin meninggal sesegera mungkin. Tentu saja mungkin tidak senonoh untuk mengatakannya, tetapi saya berharap dia segera meninggal," katanya, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Express, Sabtu, 5 Maret 2022.

Seorang wanita mengatakan kepada media tersebut bahwa dia ingin para pemimpin Rusia melakukan hal yang benar sebelum dengan gugup bertanya apakah media ingin dirinya mengatakan itu.

Seorang wanita muda mengatakan tidak ada yang menginginkan perang di Rusia tetapi segera setelah warga negara lain menyatakan dukungannya untuk Vladimir Putin sebelum segera pergi.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1043: Luffy Pingsan, Sosok yang Akan Mengalahkan Kaido Ternyata Adalah...

Suara-suara pembangkang di Rusia telah melihat tindakan keras dari Pemerintah Rusia ketika protes anti-perang telah melihat polisi melakukan tindakan kekerasan untuk mengamankan para demonstran.

Laporan menunjukkan lebih dari 6.000 orang Rusia telah ditangkap karena memprotes serangan ke Ukraina termasuk seorang wanita berusia 77 tahun.

Tak hanya itu, beberapa media yang menentang keputusan Vladimir Putin juga mendapatkan penangguhan seperti yang terjadi pada TV Rain yang mengudara untuk terakhir kalinya pada Kamis, 3 Maret 2022 lalu.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Alasan Ridho Illahi Cinta Dinar Candy, Artem Dzyuba Bangga Jadi Orang Rusia

Stasiun radio Echo of Moscow juga ditutup setelah kedua saluran tersebut dituduh menyebarkan informasi yang menyatakan tindakan ekstrimis dan kekerasan" dengan tujuan dan sistematis.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Express

Tags

Terkini

Terpopuler