Penyebab Penurunan Berat Badan Drastis Kim Jong Un Terungkap, Keju Jadi Biang Keroknya?

- 10 Januari 2022, 20:09 WIB
Kecanduan keju diduga menjadi penyebab berat badan Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un, menurun drastis.
Kecanduan keju diduga menjadi penyebab berat badan Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un, menurun drastis. /KCNA/via REUTERS

PR BEKASI – Penyebab penurunan berat badan drastis yang dialami oleh Kim Jong Un akhirnya terungkap.

Diketahui, keju disebut sebagai alasan berat badan Pemimpin Tertinggi Korea Utara tersebut menurun drastis dalam dua tahun terakhir ini.

Namun, bagaimana keju bisa membuat Kim Jong Un kehilangan banyak berat badan dalam waktu singkat?

Dalam perayaan ulang tahunnya yang ke-38 pada Minggu, 9 januari 2022, Kim Jong Un tampak terlihat lebih kurus daripada sebelumnya.

Baca Juga: Komedian Bob Saget Meninggal Dunia, Para Bintang Hollywood Sampaikan Duka Mendalam

Kemunculan foto tersebut memunculkan spekulasi liar bahwa pemimpin Korea Utara tersebut sedang menderita penyakit serius.

Namun, tuduhan tersebut dibantah oleh pihak berwenang Korea Utara.

Mereka mengatakan bahwa saat ini Kim Jong Un sedang mengurangi porsi makannya karena negaranya sedang dalam krisis pangan parah.

Selama sepuluh tahun memimpin Korea Utara, Kim Jong Un sempat mengalami kelebihan berat badan hingga badannya terlihat lebih bengkak.

Baca Juga: Sinopsis Film Viral di Bioskop Trans TV, Aksi Melawan Wabah Virus Mematikan

Diduga, hal tersebut disebabkan Kim Jong Un kecanduan keju dan memakannya setiap hari.

Dilaporkan Kim Jong Un pertama kali kecanduan keju saat dia sekolah di Swiss pada periode 1993-1998.

Saking cintanya pada keju, Kim Jong Un bahkan rutin mengimpor keju dari luar negeri.

Ia juga mengirim juru masak pribadinya ke Prancis untuk mengikuti kursus membuat keju.

Baca Juga: Aksi Unik Pemadam Kebakaran di Kalsel Terjun Tangani Maling, Warganet Ramai Beri Pujian

Namun, seiring berjalannya waktu, kebiasaan tersebut malah menimbulkan masalah kesehatan pada dirinya.

Diketahui, Kim Jong Un sempat menghilang beberapa waktu pada 2014 karena menderita asam urat setelah terlalu banyak makan keju emmental.

Seorang pengamat Korea Utara, Michael Madden menyatakan akibat kecintaan berlebihan pada keju, Kim Jong Un menderita asam urat

"Menurut kiprahnya, tampaknya dia menderita asam urat karena pola makan dan kecenderungan genetik keluarganya," katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Express, Senin, 10 Januari 2022.

Baca Juga: Cek Ikatan Cinta 10 Januari 2022, Rendy Selidiki Anwar Sendirian, Siapa Dia Sebenarnya?

Diketahui, Kim Jong Un menjadi pemimpin Korea Utara sejak 2011 dengan menggantikan ayahnya, Kim Jong Il, yang meninggal akibat serangan jantung.

Dinasti Kim diketahui memiliki selera makan yang mewah meskipun rakyat Korea Utara selama bertahun-tahun dikabarkan harus berjuang melawan krisis pangan parah.

Sejak era kepemimpinan kakek Kim Jong Un, Kim Il Sung, keluarga pemimpin Korea Utara tersebut menyukai berbagai makanan mewah seperti daging rusa, anjing, kaviar, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Ferdinand Hutahaean Jalani Pemeriksaan Kasus Ujaran Kebencian: Saya Menderita Sebuah Penyakit

Tak hanya itu, Kim Jong Un juga dikenal sebagai perokok dan peminum berat.

Hal tersebut juga diduga berpengaruh pada faktor kesehatan yang membuat berat badannya menurun drastis.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x