Mafia Italia Berbagi Makanan ke Warga Tak Mampu di Tengah Pandemi Virus Corona

- 11 April 2020, 09:10 WIB
AKIBAT menipisnya ketersediaan APD untuk tenaga medis di Italia, mereka dilarang untuk mengunjugi rumah warga jika tak terlalu penting.
AKIBAT menipisnya ketersediaan APD untuk tenaga medis di Italia, mereka dilarang untuk mengunjugi rumah warga jika tak terlalu penting. /PIXABAY

Orang-orang yang berkomentar tentang mafia cenderung terfokus pada aspek finansial mafia, namun mereka lupa bahwa kekuatan mafia datang dari basis lokal tempat mereka beroperasi,” ujarnya.

Baca Juga: Anak Krakatau Kembali Meletus, Aktivitas Masih dalam Tahap Waspada

Beberapa kasus mafia membagikan makanan kepada warga kurang mampu terjadi di Naples dan Palermo.

Di Naples, polisi setempat memantau mafia Neapolitan yang mengorganisir pembagian paket-paket makanan.

Di Palermo, saudara dari bos mafia Cosa Nostra berbagi makanan di daerah Zen, tempat kekuasaan mafia miliknya.

Baca Juga: 2 Sosok Memeable Ini Ternyata Aktor Nollywood

Orang tersebut membela diri di Facebook dan berkata bahwa dia hanya ingin beramal.

Membagikan makanan adalah taktik konservatif yang sudah sejak lama dipakai organisasi mafia untuk membangun reputasi dan kekuasaan.

“Barang-barang pemberian dari mafia itu bukanlah sebuah hadiah, mafia tidak melakukan sesuatu karena mereka baik hati, barang-barang itu adalah piutang yang harus dilunasi oleh orang-orang yang menerimanya dengan satu dan lain cara, dengan membantu dan mendukung buronan, memegang senjata, menjual obat-obatan terlarang, dan lainnya,” terang Varese.

Baca Juga: Banyak Penggunanya di Indonesia, Tik Tok Beri Bantuan untuk Tangani Virus Corona

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah