Seorang Jurnalis Berhasil Rekam Tornado Gulma Raksasa yang Muncul di Washington

- 3 Mei 2020, 10:25 WIB
Gulma raksasa berkumpul menciptakan tornado yang cukup besar
Gulma raksasa berkumpul menciptakan tornado yang cukup besar /Independent

PIKIRAN RAKYAT - Tornado gulma raksasa atau tumbleweed tornado berhasil direkam oleh seorang jurnalis Seattle yang kebetulan berkendara di jalan raya Washington, Amerika Serikat (AS).

Gulma merupakan tumbuh-tumbuhan yang tumbuh pada tempat yang tidak diinginkan sehingga menimbulkan kerugian bagi kehidupan manusia.

Kerugian yang ditimbulkan antara lain pengaruh persaingan (kompetisi) mengurangi ketersediaan unsur hara tanaman mendorong efek allelophaty.

Baca Juga: Sebulan Berlayar di Antartika dengan Kapal Pesiar, Ahli Biologi Bingung Dunia Makin  Aneh

Zat allelophaty adalah zat yang bersifat racun bagi tanaman.

Namun, ternyata gulma bukan hanya bisa merusak tanaman di sekitarnya, tetapi ia bisa menjadi sebuah tornado, misalnya yang terjadi di Washington, AS.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari The Independent Minggu, 3 Mei 2020, Matt M McKnight yang sedang mendapat tugas untuk liputan dikagetkan oleh kemunculan tornado gulma raksasa tersebut.

Baca Juga: Jurnalis yang Hilang Secara 'Misterius' Ditemukan Tewas di Tepi Sungai

Dia pada saat itu sedang mengemudi di Highway 240 dekat Hanford, lalu menemukan ribuan gulma raksasa bertebaran dan memantul-mantul di sepanjang jalan tersebut.

Ketika menyadari mobilnya sudah digulung oleh tornado gulma raksasa itu jurnalis video itu akhirnya terpaksa menepi.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Independent


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x