Ngefans Berat dengan Anime Naruto, Duda Filipina Namai Putranya 'Naruto Uzumaki Namikaze Maribojo'

- 4 Juni 2022, 19:04 WIB
Pria di Filipina namai anaknya Naruto.
Pria di Filipina namai anaknya Naruto. /Oddity Central/

PR BEKASI - Kebanyakan orang terlebih di Indonesia mempercayai bahwa nama adalah sebuah doa.

Pasalnya, kebanyakan orang tua di Indonesia akan memberikan nama kepada anaknya dengan penuh makna kebaikan dan doa.

Namun, ada beberapa orang tua yang juga menamai anaknya dengan nama yang unik.

Salah satunya duda asal Filipina ini. Sosoknya mendadak ramai diperbincangkan publik terutama para fans anime setelah menamai anaknya ‘Naruto’.

Baca Juga: Peringkat 8 Karakter Utama Shounen Paling Disukai, Luffy dan Naruto Posisi ke Berapa?

Duda tersebut bernama Jamesey Bolivar Maribojo, pria berusia 29 tahun asal Davao, Filipina.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi dari lama Oddity Central, Jamesey sangat mencintai Naruto sehingga ketika pasangannya hamil, ia berusaha sekeras mungkin untuk menamai anaknya dengan nama shinobi yang bercita-cita menjadi Hokage.

“Aku adalah penggemar berat anime, sejak awal. Naruto: Shippuden, ceritanya berkisah tentang seorang anak laki-laki yang tumbuh tanpa keluarga. Sebagai orang tua tunggal, aku menjaga anakku 24/7. Tapi sebelum ibunya dan aku berpisah, kami sepakat untuk menamainya Naruto.” ujar Jamesey.

Belum puas menamai anaknya dengan nama ‘Naruto’, Jamesey mencantumkan anaknya secara resmi tertulis di akta kelahiran dengan nama ‘Naruto Uzumaki Namikaze Maribojo’.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Oddity Central


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x