Duta Besar Bangladesh Ungkap Kepuasan Mendalam Atas Layanan Haji di Arab Saudi Tahun Ini

- 9 Juli 2022, 09:56 WIB
Ilustrasi ibadah haji di Arab Saudi.
Ilustrasi ibadah haji di Arab Saudi. /Pixabay/GLady

"Melalui penggunaan sistem e-Hajj yang lebih luas, layanan yang dipercepat dipastikan," jelasnya, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Arab News.

Puluhan ribu jemaah haji telah dilepaskan secara resmi oleh pemerintah Bangladesh ke Arab Saudi.

"Tahun ini, pemerintah Saudi mengizinkan 60.000 jemaah haji dari Bangladesh," ujarnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn dan Cancer Sabtu, 9 Juli 2022: Waktu yang Tepat untuk Ungkapkan Perasaan Anda

Patwary mengungkapkan layanan haji lainnya juga sangat membantu ritual haji warga Bangladesh di Tanah Suci.

"Semua peziarah kami menyelesaikan proses imigrasi kembali di Bangladesh di bawah Inisiatif Rute Makkah," ungkapnya.

Perihal layanan perhotelan yang mereka singgahi selama musim haji, telah memberikan kepuasan tersendiri dari pelayanannya.

Baca Juga: Resep Bakso Daging Sapi ala Chef Devina Hermawan, Menu Olahan Masakan yang Cocok Disajikan saat Idul Adha 2022

"Mereka menerima barang bawaan mereka di hotel mereka, yang merupakan perkembangan luar biasa untuk pergerakan bebas repot para tamu Allah ini," terangnya.

Duta Besar itu memberikan pujian besar kepada Kerajaan atas pengaturan istimewa untuk musim haji tahun ini.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x