Seorang Perenang Meninggal Setelah Terserang Amuba Pemakan Otak, Berikut Ciri Gejalanya

- 17 Juli 2022, 14:40 WIB
Ilustrasi kolam renang. Perenang di Amerika dikabarkan tewas.
Ilustrasi kolam renang. Perenang di Amerika dikabarkan tewas. /Pixabay/Engin_Akyurt

PR BEKASI - Seorang perenang yang mengunjungi pantai yang terkenal di Iowa Amerika meninggal setelah sebelumnya terserang amuba pemakan otak yang menyebabkan infeksi.

Menurut kabar yang diberitakan, korban terinfeksi Naegleria fowleri dan telah mengunjungi pantai di danau Three Fires State Park sebelum didiagnosis.

Sementara menurut juru bicara Missouri DHSS Lisa Cox mengatakan, korban meninggal dikarenakan meningoensefalitis amuba primer.

"Sayangnya, pasien meninggal karena meningoensefalitis amuba primer," ujar juru bicara Missouri DHSS Lisa Cox.

Baca Juga: Timnas Basket Arab Saudi Gagal di Piala Asia FIBA ​​2022 Usai Melawan Yordania

"Meskipun terjadinya infeksi Naegleria fowleri sangat jarang, sekali terinfeksi biasanya berakibat fatal," sambungnya.

Akibat adanya kejadian itu, pantai Three Fires State Park ditutup sementara, hal itu sebagai tindakan pencegahan.

"Penutupan itu merupakan tindakan pencegahan terhadap infeksi yang dikonfirmasi dari Naegleria fowleri di seorang penduduk Missouri dengan potensi paparan baru-baru ini saat berenang di pantai," kata pejabat Iowa dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari News AU.

Baca Juga: Kim Ye Ji Akan Muncul Sebagai Orang Cacat dalam Drama 'Babel Syndrome', Simak Jadwal dan Spoilernya

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: News AU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x