Seorang Dokter Dipecat Gegara Meresepkan Es Krim dan Video Game

- 1 Juni 2023, 17:23 WIB
Ilustrasi es krim. Seorang dokter dipecat usai memberikan resep es krim dan video game.
Ilustrasi es krim. Seorang dokter dipecat usai memberikan resep es krim dan video game. /PIXABAY/

PATRIOT BEKASI - Kabar mengejutkan, seorang dokter dipecat dari kedinasannya karena memberikan resep kepada pasien yang terkena sakit tenggorokan.

Pasalnya dokter tersebut memberikan resep tidak sesuai dengan aturan kedokteran yakni memberikan resep dengan memberikan es krim coklat dan video game kepada pasien anak berusia sembilan tahun.

Kejadian itu terjadi di salah satu klinik pemerintah di Brazil pada tanggal 18 Mei 2023, dengan awal kejadian pasien anak dengan gejala sakit tenggorokan mirip sakit flu.

Baca Juga: Hendak Rayakan Ulang Tahun, Bocah Tiga Tahun Tewas Tertabrak Mobil

Priscila da Silva Ramos, seorang ibu berusia 37 tahun dari Osasco, di Greater São Paulo, Brazil membawa anaknya yang berusia 9 tahun untuk pemeriksaan di klinik milik pemerintah.

Sesudah dibawa ke klinik anak tersebut sakit dan mengalami muntah muntah.

Melihat anaknya sakit berlanjut, Priscila da Silva Ramos kemudian marah dan mengatakan bahwa dokter di klinik tersebut sangat tidak profesional.

Karena menurut Priscila saat di klinik dokter hanya menanyakan kepada dirinya apakah telah melihat kondisi tenggorokan anaknya, namun dokter itu tidak melakukan pemeriksaan.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x