Ridwan Kamil Ingin Herd Immunity Tercapai Akhir Tahun 2021

- 23 Agustus 2021, 08:39 WIB
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil saat meninjau sentra vaksinasi Ganesha di Gedung Sabuga, Kota Bandung.
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil saat meninjau sentra vaksinasi Ganesha di Gedung Sabuga, Kota Bandung. /humas jabar

PR BEKASI – Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil mengungkapkan bahwa dirinya ingin sekali memulai tahun 2022 dengan tidak ada lagi masa darurat dari pandemi Covid-19 seperti beberapa waktu yang lalu.

Hal tersebut menurut Ridwan Kamil harus ditunjang dengan faktor utama yakni menargetkan kekebalan kelompok atau biasa disebut herd immunity.

Ridwan Kamil mengatakan bahwa kekebalan kelompok tersebut ingin segera tercapai hingga akhir tahun 2021 ini.

Baca Juga: Kalahkan Denny Sumargo Saat Tanding Basket dan Bulutangkis, Ridwan Kamil: Keseringan Sombong Itu Tidak Baik

Dirinya mengatakan bahwa target tersebut akan tercapai apabila semua pihak yang ada bisa bekerja sama.

"Mari tuntaskan bantu rakyat sampai Desember 2021 dengan begitu Januari 2022 harusnya kedaruratan sudah tidak ada,” katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Humas Jabar.

“Herd immunity sudah terbentuk, kita tinggal beradaptasi dengan kebiasaan baru, sekolah semua dibuka, pariwisata, ekonomi dan lainnya," sambungnya.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Kisah Inspiratif Koko Merah Pengidap Kelainan Kulit Langka hingga Ridwan Kamil Tegur Luhut

Herd Immunity ini semakin terlihat dalam beberapa minggu terakhir dengan sejumlah institusi di Jabar yang menggelar sentra vaksinasi.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x