Bupati Garut Bantah Joget TikTok saat Garut Dihajar Banjir Bandang: Kok Kejam Benar ke Saya

- 6 Desember 2021, 21:48 WIB
Beredar video viral Bupati Garut, Rudy Gunawan tampak berjoget di tengah suasana berkabung Garut yang dilanda banjir bandang.
Beredar video viral Bupati Garut, Rudy Gunawan tampak berjoget di tengah suasana berkabung Garut yang dilanda banjir bandang. /Tangkapan layar/RobI Taufik Akbar/

PR BEKASI - Beredar video viral Bupati Garut, Rudy Gunawan yang tampak tengah berjoget di TikTok.

Alhasil, sejumlah warganet beramai-ramai melontarkan kritik kepada Rudy Gunawan selaku Bupati Garut.

Pasalnya, video itu beredar saat Garut tengah dilanda banjir bandang.

Baca Juga: Pastikan Warga Terdampak Banjir Bandang Terakses Bantuan, Mensos Siapkan Lumbung Sosial di Kabupaten Garut

Menanggapi hal itu, Rudy Gunawan mengaku siap menghadapi risiko akibat video TikTok tersebut.

Bahkan jika risiko itu berkaitan dengan politik sekalipun.

Ditemui seusai menghadairi kegiatan di Hotel Harmoni, Tarogong Kaler, Senin, 6 Desember 2021, Rudy menilai tidak ada masalah dengan video TikTok-nya yang viral di media sosial tersebut.

Baca Juga: Garut Diterjang Banjir Bandang, Kang Uu Didampingi Helmi Budiman Tinjau Lokasi dan Berikan Bantuan

Menurutnya, itu hanya video biasa yang dibuat di aplikasi Tiktok dan kemudian disebarkan.

Menurut Rudy, apa yang dilakukannya dalam video tersebut bukanlah joget sebagaimana disoroti sejumlah kalangan.

Saat itu dirinya hanya melakukan olahraga kemudian direkam melalui aplikasi Tiktok dan kemudian disebarkan.

Baca Juga: Banjir Bandang Landa Garut, Warga Terjebak Tak Bisa Pulang karena Jembatan Penghubung Terputus

"Saya tidak menganggap gitu (joget). Itu kan hanya olah raga, senam pagi. Jika pakai bikini baru masalah," komentar Rudy.

Rudy Gunawan pun dengan tegas mengaku siap menghadapi resikonya terkait video Tiktok-nya yang viral itu. Begitu pun apabila ternyata hal itu ada yang mengait-ngaitkannya dengan masalah politik.

Ia menilai, tudingan yang diarahkan kepadanya terkait keberadaan video Titok itu sangat kejam. Namun demikian ia tak menganggap itu sebuah masalah dan ia akan menghadapinya.

Baca Juga: Band Asal Garut Voice of Baceprot (VoB) Akan Tur Keliling Eropa Jelang Akhir Tahun

"Dikaitkan dengan masalah politik juga ga ada masalah. Kok kejam benar ke saya teh sih tapi akan saya hadapi," katanya.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, video Tiktok yang menunjukan Bupati Garut, Rudy Gunawan, tengah berjoget ria dengan sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab dan RSUD dr Slamet Garut, Jawa Barat viral di media sosial.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari berita Pikiran-Rakyat.com berjudul "Video TikTok Bupati Garut Dikecam, Rudy Gunawan: Itu Senam Pagi, Kalau Pakai Bikini Baru Masalah", apa yang dilakukan bupati itu menuai kritikan keras dari berbagai kalangan, mulai dari anggota DPRD, kalangan partai, aktivis, pemerhati sosial, serta yang lainnya.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x