Jembatan Roboh di Cihampelas Bandung Barat, Dua Pemotor Jatuh ke Perairan Waduk Saguling

- 3 Januari 2022, 08:22 WIB
Viral jembatan kayu apung penghubung Cihampelas-Batujajar Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat roboh, Minggu, 2 Januari 2022.
Viral jembatan kayu apung penghubung Cihampelas-Batujajar Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat roboh, Minggu, 2 Januari 2022. /Tangkapan layar Instagram/@fakta.indo/

Ketika hampir sampai ke pertengahan, jembatan kayu  Cihampelas-Batujajar  tersebut tiba-tiba roboh.

Tampak ibu-ibu pengendara motor beserta anaknya yang ada di depannya, teriak histeris lantaran jatuh ke dalam perairan Waduk Saguling.

Baca Juga: Kim Hawt Blak-blakan Siapa ‘Pocong Lontong’ dan Perannya, Alasannya: Dia Udah Main Gila

Bahkan perekam video ini juga jatuh ke dalam perairan waduk.

Beruntung, dua pemotor yang jatuh ke dalam perairan Waduk Saguling tersebut berhasil diselamatkan.

"Alhamdulillah ibu dan anak serta pengendara motor lain berhasil selamat," kata pengunggah di @fakta.indo dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com.

Dari informasi yang beredar, jembatan kayu yang menghubungkan Cihampelas-Batujajar, Kabupaten Bandung Barat tersebut baru selesai sekitar dua pekan lalu dan diresmikan belum lama ini.

Jembatan penghubung Kecamatan Batujajar dan Kecamatan Cihampelas itu memiliki lebar 2,5 meter, membentang sepanjang 540 meter.***

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi

Sumber: instagram @fakta.indo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah