Pasca Operasi, Manusia Pemakan Paku di Indramayu dalam Masa Pemulihan

- 24 Juni 2024, 21:41 WIB
Ilustrasi paku.
Ilustrasi paku. /Pixabay/lukaszdylka/

PATRIOT BEKASI - Dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Indramayu terus memantau perkembangan manusia pemakan paku pasca dioperasi pada Sabtu, 22 Juni 2024.

Manusia pemakan paku yang bernama Slamet Hidayat itu kini masih dalam pemulihan dan pemantauan dokter.

Keterangan itu disampaikan Dirut RSUD Indramayu Dr Deden Bonny Koswara kepada media Senin, 24 Juni 2024.

Baca Juga: Ledakan Pabrik Baterai Lithium di Korsel, 22 Orang Tewas

Menurut Deden Bonny Koswara mengatakan pihaknya masih memantau kondisi Slamet dan terus melakukan observasi perkembangan Kesehatan pasca operasi.

Diberitakan sebelumnya, seorang pria bernama Slamet Hidayat (22 tahun) dilaporkan menjalani tindakan operasi pada Sabtu, 22 Juni 2024.

Tindakan operasi tersebut lantaran melihat adanya benda asing yang bersarang di dalam perut pemuda ini, dia pun sebelumnya sudah dilakukan rontgen.

Dokter Bedah H Rahmat SpB yang berdinas di RSUD Indramayu langsung melakukan tindakan operasi.

Hasilnya, sang dokter diinformasikan berhasil mengeluarkan paku sebanyak 70 batang dari perut Slamet.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah