Rahmat Effendi Blusukan ke Pasar Baru dan Terminal, Minta Warga Disiplin Terapkan Prokes

- 15 Juli 2021, 08:34 WIB
Wali kota Bekasi, Rahmat Effendi meminta masyarakat untuk disiplin terapkan protokol kesehatan saat blusukan langsung dengan woro-woro dari atas mobil komando.
Wali kota Bekasi, Rahmat Effendi meminta masyarakat untuk disiplin terapkan protokol kesehatan saat blusukan langsung dengan woro-woro dari atas mobil komando. /dok bekasikota.go.id

Para petugas yang dipimpin langsung Wali Kota melakukan sosialisasi protokol kesehatan dan menyisir langsung para pedagang dan pengunjung pasar untuk melakukan tes PCR.

Masyarakat Kota Patriot pun melakukan tes PCR di Mobil Combat PCR-Vaccine Covid-19 milik Pemerintah Kota Bekasi.

“Kami melakukan tes PCR masyarakat, para pedagang maupun pembeli di Pasar Baru serta para Sopir dan penumpang di Terminal Bus Kota Bekasi. Kita sediakan unit mobil test PCR,” tuturnya.

Pria yang akrab disapa Bang Pepen ini mengatakan bahwa rombongan Forkopimda dan petugas gabungan juga berkeliling melintasi jalan-jalan protokol untuk mensosialisasikan prokes.

Baca Juga: Jadwal Pemadaman Listrik Bekasi Hari Ini, 15 Juli 2021: Hanya 2 Wilayah Ini yang Gelap Gulita 

“Berkeliling dan terlihat masyarakat sejauh ini telah memahami dan para pengendara sudah tertib menggunakan masker,” ucapnya.

“Tempat-tempat yang tidak esensial juga mematuhi aturan pada masa PPKM saat ini,” sambung Bang Pepen.

Diketahui bersama pada saat ini, penularan Covid-19 di Kota Bekasi masih terbilang tinggi, sehingga semua pihak harus bersama-sama bersatu untuk mengatasi masalah tersebut.

“Sinergitas yang solid seluruh elemen dalam mengatasi Covid-19 merupakan salah satu kunci mengatasi keadaan ini,” katanya.

Baca Juga: Daftar Kisaran Harga Hewan Kurban Sapi dan Kambing di Bekasi Jelang Idul Adha 1442 H 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Pemkot Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x