Nakes Berkurang, Pemkab Bekasi Siapkan Tenaga Harian Lepas untuk Jadi Relawan Covid-19

- 16 Juli 2021, 22:28 WIB
Tenaga Harian Lepas (THL) akan diberdayakan di Kabupaten Bekasi untuk menjadi relawan Covid-19.
Tenaga Harian Lepas (THL) akan diberdayakan di Kabupaten Bekasi untuk menjadi relawan Covid-19. /Muhamad Bagja/PR Bekasi/PR Bekasi

PR BEKASI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi akan menyiapkan tenaga harian lewan untuk menjadi relawan covid-19 yang membantu penanganan pasien Covid-19.

Hal ini menyusul banyaknya tenaga kesehatan yang terpapar virus corona sehingga jumlah nakes di Bekasi minim.

Hal tersebut disampaikan Plh Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Herman Hanafi pada Jumat, 16 Juli 2021.

Baca Juga: Daftar Terbaru Titik Penyekatan Wilayah Kabupaten Bekasi dan Depok Selama PPKM Darurat

"Relawan Covid-19 rencananya diambil dari Tenaga Harian Lepas (THL) yang selama ini bekerja di sejumlah perangkat daerah di lingkup Pemerintah Kabupaten Bekasi," kata Herman Hanafi.

Menurut Herman, sejauh ini sudah berkoordinasi dengan sejumlah instansi dan perangkat daerah.

Sebagaimana diupayakan untuk lebih cepat dalam penanganan seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Pemadam Kebakaran, Sekretariat Daerah, dan Dinas Lingkungan Hidup agar mengirimkan THL untuk dijadikan relawan.

"Keinginan Forkopimda, selain relawan di rumah sakit, juga untuk relawan vaksinasi dan lainnya diarahkan dari tenaga harian lepas masing-masing perangkat daerah," kata Herman Hanafi.

Baca Juga: Covid-19 Tak Terkendali, Kabupaten Bekasi Krisis Tenaga Kesehatan 

Sebelum diterjunkan membantu tugas tenaga kesehatan, mereka terlebih dahulu akan dibekali pelatihan dan pembinaan oleh Satgas Covid-19.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x