Wisata Alam Oasis Sukabumi: Tempat Wisata Memiliki Banyak Spot Foto ala Eropa, HTM dan Fasilitas Simak di Sini

- 27 Juli 2023, 14:24 WIB
Cek review tempat wisata Wisata Alam Oasis di Sukabumi.
Cek review tempat wisata Wisata Alam Oasis di Sukabumi. /Instagram/Wisata Alam Oasis/

PATRIOT BEKASI - Sukabumi, sebuah kota kecil yang terletak Jawa Barat, dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau.

Baru-baru ini telah dibuka tempat wisata alam yang memiliki banyak spot foto ala Eropa cocok sebagai destinasi keluarga, yaitu Wisata Alam Oasis.

Nama Oasis sendiri diambil dari kata oase yang artinya mata air di gurun pasir. Jadi pemilik tempat wisata ini, berharap bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Sukabumi terhadap destinasi wisata keluarga dan anak-anak.

Wisata Alam Oasis berlokasi Jalan Mayor Mahmud, Sukajaya, Kecamatan Cikole, Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga: Cicalengka Dreamland, Tempat Wisata Religi Miliki Wahana Flying Fox Terpanjang di Indonesia?

Untuk menuju Wisata Alam Oasis Sukabumi waktu yang ditempuh kurang lebih sekitar 20 menit dari pusat Kota. Bagi Anda yang takut tersesat bisa dipandu melalui aplikasi Google Maps sebab titik lokasi sudah akurat.

Lebih lanjut, tempat wisata ini, memiliki area parkirnya cukup luas. Kemudian untuk jam operasional Wisata Alam Oasis buka setiap hari mulai pukul 09.00 sampai 17.00 WIB. Harga tiket masuknya pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp15.000 per orang.

Sebagai informasi tempat wisata ini memiliki konsep sebagai tempat bermain anak-anak dan keluarga. Taman Wisata Alam Oasis ini dibangun di atas lahan seluas 1,8 hektar

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x