Meikarta Distrik 2 Kembali Dilanjutkan? Ini Kondisi Pembangunan Terbaru 2024 Megaproyek di Cikarang!

- 21 Mei 2024, 19:45 WIB
Berikut kondisi pembangunan Meikarta Distrik 2 terbaru 2024 di yang dilanjutkan kembali di Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi.
Berikut kondisi pembangunan Meikarta Distrik 2 terbaru 2024 di yang dilanjutkan kembali di Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi. /Youtube/MeaKitchen/

PATRIOT BEKASI - Sekitar 8 tahun silam tepatnya 2017, berita tentang megaproyek Meikarta santer di mana-mana baik media sosial maupun media masa. Proyek properti terbesar dibuat oleh PT Lippo Group disambut antusias oleh masyarakat.

Memiliki nilai investasi sebesar Rp278 triliun, Meikarta berlokasi di Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat dengan luas 22 juta meter persegi, proyek yang direncanakan akan membangun 100 tower itu menjual hunian murah cuma Rp100 jutaan.

Namun tempat yang diimpikan masyarakat pada saat itu justru mangkrak karena pengerjaan proyeknya tersendat-sendat ditambah kasus perizinan yang panjang. Salah satunya di area Meikarta Distrik 2.

Pada awalnya megaproyek properti ini sudah diterpa masalah, selain perizinan masalah lain di Meikarta mulai dari suap, digugat vendor untuk pailit hingga ditagih konsumen karena apartemen tak kunjung jadi.

Sempat terbengkalai bak Kota Mati, kini dikabarkan pembangunan Meikarta Distrik 2 sedang dilanjutkan pantauan Tim Patriot Bekasi dari laman Youtube Mea Kitchen, terlihat adanya aktivitas pembangunan dari para pekerja.

Baca Juga: Polisi Amankan Pelaku Begal dengan Sajam, Beraksi Tengah Malam di Setu Menyasar Pemuda Nongkrong

Kondisi pembangunan Meikarta Distrik 2 Terbaru 2024

Adanya aktivitas pembangunan menandakan bahwa Meikarta Distrik 2 akan dilanjutkan sebagaimana komitmen PT Lippo Group kepada DPR RI dan juga masyarkat.

Berdasarkan jadwal yang sudah disepakati, proses pembangunan di Distrik 2 ini rampung pada tahun 2027, sekitar 3 tahun lagi progres ini selesai.

Halaman:

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah