Ferdinand Hutahaean Geram Isu Jokowi 3 Periode Masih Diributkan: Mereka Takut!

5 September 2021, 13:28 WIB
Ferdinand Hutahaean menyoroti orang-orang yang masih menyinggung soal wacana Presiden Jokowi menjabat selama 3 periode. /Kolase foto YouTube/Ferdinand Hutahaean dan Instagram/@jokowi

PR BEKASI - Politisi Ferdinand Hutahaean menanggapi isu Presiden Jokowi menjabat hingga 3 periode.

Ferdinand Hutahaean menyoroti orang-orang yang dinilainya masih meributkan isu perpanjangan masa kepemimpinan Presiden Jokowi ini.

Menurut Ferdinand Hutahaean, orang-orang itu takut kehilangan kesempatan saat Pemilihan Presiden (Pilpres) pada 2024 mendatang.

Baca Juga: Waket MUI Minta Jokowi Tak Perlu Maju 3 Periode karena Rakyat Sudah Muak, Ferdinand Hutahaean: Kasar Sekali

"Yang msh ribut soal isu 3 periode itu justru adalah orang2 yg takut kehilangan kesempatan 2024 dan takut hasratnya yang sdh diubun2 utk berkuasa kemudian mati seketika," katanya.

Dia menilai orang-orang itu berdalih Presiden Jokowi sudah kehilangan legitimasi.

Pasalnya, menurut Ferdinand, orang-orang itu sebenarnya takut apabila berhadapan dengan Jokowi.

Baca Juga: Cek Fakta: Joe Biden dan Putin Dukung Presiden Jokowi 3 Periode, Ini Faktanya

"Mereka takut berhadapan dgn Jokowi meski mrk selalu berkata Jokowi sdh kehilangan legitimasi. MEREKA TAKUT..!!" katanya dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter-nya pada Minggu, 5 September 2021.

Sebelumnya, kabar mengenai wacana amandemen Undang-undang Dasar (UUD 1945) sempat santer diperbincangkan.

Amandemen UUD 1945 dikabarkan akan dilakukan Presiden Jokowi agar dapat menjabat sebagai presiden selama 3 periode.

Baca Juga: Soal Jokowi 3 Periode, Yan Harahap: Jika Dibiarkan, Bisa Muncul Wacana 'Turunkan Presiden Sekarang'

Kendati demikian, Presiden Jokowi sudah menegaskan bahwa dirinya tidak ingin memperpanjang masa kepemimpinannya.

Selain itu, dia juga menolak wacana amandemen UUD 1945 ini.

Tangkapan layar cuitan Ferdinand Hutahaean. /Twitter/@FerdinandHaean3

***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3

Tags

Terkini

Terpopuler