Gempa Bumi Guncang Bali, Tiga Warga Meninggal Dunia dan Tujuh Lainnya Luka Berat

16 Oktober 2021, 14:35 WIB
Gempa bumi melanda Bali, menewaskan tiga orang dan tujuh luka berat di Kabupaten Karangasem dan Bangli. /BPBD Bali

PR BEKASI – Kabupaten Karangasem dan Bangli menjadi wilayah paling terdampak, ketika gempa bumi mengguncang Bali, Sabtu, 16 Oktober 2021.

Gempa berkekuatan 4,8 magnitudo terjadi delapan km barat laut Karangasem, sekitar pukul 3:18 WIB.

Akibatnya, selain menyebabkan korban jiwa, juga terdapat sejumlah kerusakan bangunan di kedua kabupaten.

Baca Juga: 280 Gempa Guncang Gunung Berapi Raksasa Ini Bulan Lalu, Ahli Peringatkan Adanya Guncangan Dahsyat

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs resmi Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB), gempa juga menyebabkan longsor.

Di Kabupaten Karangasem, satu orang dilaporkan meninggal dunia, dan tujuh warga lainnya mengalami luka berat.

Mereka yang terluka dibawa ke puskesmas terdekat dan Rumah Sakit Umum Daerah Karangasem.

Baca Juga: Jepang Kembali Diguncang Gempa Berkekuatan 5,9 SR, 32 Orang Dilaporkan Terluka

Sementara di Kabupaten Bangli, dua warga meninggal dunia, dan jenazah keduanya sudah dibawa ke puskesmas terdekat.

Tim SAR menyelamatkan empat warga yang tertimbun reruntuhan bangunan yang ambruk.

Masih di Bangli, jalan menuju lokasi terdampak gempa tertimbun longsor di tiga titik.

Baca Juga: Gempa Bumi Guncang Pakistan saat Warga Terlelap, 20 Orang Meninggal

Akibatnya proses evakuasi korban melalui darat mnnjadi terhambat, dan tim SAR akan menggunakan akses danau untuk melakukan penyelamatan.

Guncangan gempa yang kuat dirasakan selama sekitar lima detik oleh warga Bangli.

Sementara warga Karangasem merasakan guncangan sedang hingga kuat selama 3 sampai 5 detik.

Guncangan kuat gempa juga dirasakan warga di kota Denpasar selama sekitar lima detik. ***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: BNPB

Tags

Terkini

Terpopuler