7 Bandara dengan Arsitektur Unik di Indonesia, dari Bandara Buntu Kunik hingga Ngloram

19 Juli 2022, 08:00 WIB
Ilustrasi bandara. Ada tujuh bandara di Indonesia di Indonesia dengan arsitektur unit, mulai dari Buntu Kunik dingga Ngloram. //Pexels

PR BEKASI - Bandar Udara atau yang sering disebut dengan bandara merupakan fasilitas dimana pesawat terbang seperti pesawat udara dan helikopter lepas landas dan mendarat.

Namun tahukah Anda sejumlah bandara di Indonesia memiliki desain arsitektur yang terbilang unik dan menggambarkan kearifan lokal wilayahnya.

Tentu saja hal tersebut menjadi kebanggaan bagi masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn dan Cancer 19 Juli 2022, Kemungkinan Jodoh Akan Datang

Hal itu dikarenakan bandara merupakan pintu gerbang bagi para pelaku perjalanan baik itu domestik maupun internasional.

Kali ini ada 7 bandara yang memiliki arsitektur unik di Indonesia.

Berikut penjelasannya yang dirangkum oleh PikiranRakyat-Bekasi.com pada Senin, 18 Juli 2022 yang dilansir dari akun Instagram Indonesia Baik.

Baca Juga: Kecelakaan Maut di Cibubur Tewaskan 11 Orang, Pertamina Sampaikan Permohonan Maaf dan Duka Cita

1. Bandara Buntu Kunik, Sulawesi Selatan

Bandara Buntu Kunik, Sulawesi Selatan dianggap salah satu bandara dengan arsitektur unik di Indonesia.

Dimana memiliki desain rumah adat Tana Toraja yaitu Tongkonan.

2. Bandara Sultan M. Kaharuddin, Nusa Tenggara Barat

Bandara Sultan M. Kaharuddin, Nusa Tenggara Barat diketahui memiliki desain arsitektur unik yang menyerupai sarang lebah, yang menggambarkan Sumbawa yang terkenal sebagai penghasil madu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius dan Pisces 19 Juli 2022, Peluang Kesuksesan Ada di Depan Anda

3. Bandara Mopah, Papua

Bandara Mopah, Papua juga dianggap memiliki desain arsitektur yang unik yang terinspirasi dari burung kasuari.

4. Bandara Domine Eduard Osok, Papua Barat

Bandara Indonesia lainnya yang memiliki desain unik yaitu Bandara Domine Eduard Osok, Papua Barat.

Dimana bandara ini, terminal penumpang yang eksteriornya di desain menyerupai buah pinang.

5. Bandara Tjilik Riwut, Kalimantan Tengah

Baca Juga: Teori One Piece: Komandan Pertama Beast Pirates Gabung Aliansi Luffy, Ini Sosoknya!

Bandara Tjilik Riwut, Kalimantan Tengah dianggap memiliki desain arsitektur unik karena atapnya yang terinspirasi dari paruh Burung Enggang.

6. Bandara Minangkabau, Sumatera Barat

Bandara Minangkabau, Sumatera Barat juga dianggap memiliki desain arsitektur unik lantaran arsitekturnya khas rumah gadang.

7. Bandara Ngloram, Jawa Tengah

Terakhir bandara dengan arsitektur unik di Indonesia yaitu Bandara Ngloram, Jawa Tengah.

Yang mana memiliki tiang-tiang utama dan atap yang terinspirasi dari pohon jati beserta daunnya.

Demikianlah tujuh bandara dengan arsitektur unik di Indonesia.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Instagram @indonesiabaik.id

Tags

Terkini

Terpopuler