Polisi Selidiki Penyebab Anak SD Jatuh dari Lantai 4, Ini Kata Kepala Dinas

27 September 2023, 09:56 WIB
ILUSTRASI jatuh, ini kata Kepala Dinas terkait kasus anak SD terjatuh dari lantai 4.*/DOK. PR /

PATRIOT BEKASI - Seorang siswa sekolah dasar negeri (SDN) 06 Pesanggrahan meninggal karena jatuh dari lantai 4 sekolah di Jakarta Selatan, Selasa, 26 September 2023.

Siswa tersebut sebelum meninggal sempat menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Fatmawati.

Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro membenarkan adanya insiden tersebut.

Baca Juga: Pratama Arhan, Sosok Bek Sayap Kiri Ideal Idaman Klub Asal Korea Selatan Suwon FC!

"Benar, tidak tertolong," ujar Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro saat dikonfirmasi Selasa, 26 September 2023.

Sementara dari pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menegaskan bahwa tidak ada perundungan terhadap korban yang tewas.

"Tidak (dirundung), tidak begitu. Ini ada gurunya, ada kepala sekolahnya, ada dari Sudin, ada bapaknya, ada semua di sini," kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Purwosusilo.

Baca Juga: Tambahan Amunisi Tiba, Indonesia Harapkan Tuah Ramadhan Sananta di Asian Games Melawan Uzbekistan

Hingga saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan atau observasi penyebab tewasnya siswa jatuh dari lantai 4 itu.

"Yang jelas, almarhum terjatuh dari lantai 4, cuma sebab musabab dia jatuh itu, kita lakukan observasi, " kata Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Pesanggrahan, Iptu Purwaditya dikutip Patriot Bekasi dari Antara Rabu, 27 September 2023.

Diberitakan sebelumnya, viral di media sosial seorang siswa berseragam merah putih tergeletak di bawah.

Narasi dalam video tersebut yakni seseorang berteriak histeris menyebutkan bahwa ada anak terjatuh dari lantai empat di sekolah.

Selanjutnya informasi dari kabar tersebut bahwa siswa itu telah dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati, tetapi sayang nyawa siswa tersebut tidak tertolong.***

Editor: M Hafni Ali

Tags

Terkini

Terpopuler