Asyik Bermain Hujan di Tepi Danau, Bocah SMP Tewas Usai Tenggelam Selama 30 Menit

27 Oktober 2020, 09:25 WIB
Ilustrasi tenggelam. /Pixabay

PR BEKASI - Musim hujan sudah memasuki wilayah Jakarta dan sekitarnya. Masyarakat pun bersiap untuk menghadapi musim hujan termasuk berbenah supaya tidak menimbulkan bencana.

Namun tidak sedikit anak-anak yang justru senang ketika hujan turun mengguyur.

Namun kejadian nahas menimpa anak sedang bermain di tengah hujan. Anak tersebut dilaporkan meninggal setelah tenggelam selama 30 menit di Danau Maja, Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Senin 26 Oktober 2020 pukul 15.15 WIB.

Remaha berinisial IL (13) yang kini menjadi pelajar SMP meninggal dunia setelah sebelumnya bermain saat hujan bersama teman-temanya.

Baca Juga: Cegah Pelajar Ikut Demo, Anies Baswedan Siapkan RPP untuk SMP dan SMA Sederajat 

"Korban ditemukan dalam kondisi tutup usia setelah hampir 30 menit tenggelam di dasar danau," ujar Staf Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan, Ruwanto saat dikonfirmasi wartawan, Senin 26 Oktober 2020 yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari RRI.

Ruwanto menjelaskan, berdasarkan informasi yang didapat dari masyarakat, kejadian tersebut berawal ketika korban tengah bermain di kawasan danau saat hujan deras. Namun saat itu, korban tercebur dan tenggelam.

Ruwanto mengaku, pihaknya yang menapatkan informasi tersebut langsung mengerahkan personel ke tempat kejadian.

Namun sayang, nyawa korban tidak bisa diselamatkan.

Baca Juga: Jadwal Pemadaman Listrik Bekasi Hari Ini Selasa, 27 Oktober 2020, Anda di Wilayah Ini Akan Terdampak 

"Kami kerahkan tim rescue Sudin Gulkarmat Sektor X Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan dan perahu karet untuk melakukan evakuasi pada korban.

"Setelah dilakukan penyisiran di area danau, korban akhirnya ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa," tuturnya.

Ruwanto mejelaskan saat ini jasad korban telah dibawa ke Rumah Sakit (RS) Zahira oleh keluarganya.

Dalam musim penghujan seperti saat ini, orang tua harap untuk mengawasi anak-anaknya agar terhindar dari hal-hal yang merugikan.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI

Tags

Terkini

Terpopuler