DKI Jakarta Raih Prestasi Lagi, Kini Terpilih Jadi Provinsi Terinovatif, Anies: Alhamdulilah

- 22 Desember 2020, 08:01 WIB
Anies Baswedan tunjukan penghargaan Innovative Government Award.
Anies Baswedan tunjukan penghargaan Innovative Government Award. /Instagram/@aniesbaswedan

PR BEKASI – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta di bawah pimpinan Gubernur Anies Baswedan kembali meraih prestasi membanggakan dalam skala nasional di Republik Indonesia. 

Kali ini, Pemprov DKI Jakarta berhasil menyabet penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2020 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia. 

DKI Jakarta dinobatkan sebagai provinsi terinovatif berdasarkan indeks daerah tahun 2020, bersama Provinsi Jawa Tengah, Banteng, Sumatera Selatan dan Lampung. 

Baca Juga: Respons Gibran Dikaitkan dengan Kasus Korupsi Bansos Covid-19, Begini Tanggapan KPK

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian kepada Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria pada Jumat, 18 Desember 2020. 
Hal tersebut diketahui dari Instagram Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Ia pun mengucap syukur atas prestasi yang diraih oleh Pemprov DKI Jakarta.

“PROVINSI TERINOVATIF!! Alhamdulilah, alhamdulilah,” kata Anies Baswedan dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Instagram @aniesbaswedan, Senin, 21 Desember 2020.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Anies Baswedan (@aniesbaswedan)

Penghargaan tersebut diberikan lantaran DKI Jakarta dinilai mampu menciptakan iklim yang positif di bidang inovasi, terutama dalam pelayanan publik. 

Baca Juga: Dikritik Warganet Indonesia Soal Lesty Kejora, Top Beauty World Berikan Penjelasan

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x