Haikal Hassan Sebut Kasusnya Kini Sama dengan Kentut, Muannas Alaidid: Tobat Beh!

- 23 Desember 2020, 16:08 WIB
Ketua Umum Cyber Indonesia, Muannas Alaidid.
Ketua Umum Cyber Indonesia, Muannas Alaidid. /Twitter.com/@muannas_alaidid.

PR BEKASI - Ketua Umum Cyber Indonesia Muannas Alaidid mengkritik klarifikasi Haikal Hassan yang menganalogikan pelaporannya soal mimpi bertemu Rasulullah dengan kentut.

Usai mimpi bertemu Rasulullahnya dilaporkan, Haikal Hassan mengatakan, bahwa seseorang yang buang angin pun bisa dilaporkan ke polisi.

"Ya di Indonesia gimana ya, jangan-jangan gua kentut dilaporin lagi ntar," ucapnya.

Baca Juga: Puji Jokowi Angkat Gus Yaqut Jadi Menag, Ulil Abshar: Ansor Berani Pasang Badan Bela Kaum Minoritas

Muannas Alaidid pun gegas memberi tanggapan. Ia nampaknya tidak terima kasus pelaporan Haikal Hassan soal mimpi bertemu baginda Rasulullah SAW disamakan dengan perkara buang angin.

"Masa mimpi ketemu nabi untuk tujuan buruk disamakan dengan kita kentut, bahlul bener ente, tobat beh, tobaat !!!," ujarnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @muannas_alaidid, Rabu, 23 Desember 2020.

Muannas juga mengkritik ucapan Haikal Hassan saat klarifikasinya di Polda Metro Jaya yang menyebutkan bahwa cerita mimpi Rasullulahnya tersebut guna menghibur para keluarga korban yang hadir dalam pemakaman enam laskar FPI yang tertembak oleh polisi.

Baca Juga: Setuju Saat Ditelepon Nadiem Makarim untuk Jadi Wakil Menteri, Sekum Muhammadiyah Putuskan Mundur

"Jangan sampai orang berpikir hidupnya di bohongin, pas meninggal juga masih dibohongin, Ya Allah Ya Karim Babeeh tega bener. mestinya doakan saja semoga diberi tempat terbaik, gak usah ngarang apalagi pakai sumpah demi allah segala, catut nama baginda nabi," ucapnya.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x