Permudah Pencarian Penumpang Pesawat Sriwijaya Air, Polri Minta Ciri-ciri Fisik ke Keluarga Korban

- 10 Januari 2021, 09:41 WIB
Pencarian korban pesawat Sriwijaya Air SJ182 dilakukan oleh Kopaska TNI Angkatan laut. Selain itu, Polri turut meminta kepada keluarga untuk memberikan ciri fisik korban.
Pencarian korban pesawat Sriwijaya Air SJ182 dilakukan oleh Kopaska TNI Angkatan laut. Selain itu, Polri turut meminta kepada keluarga untuk memberikan ciri fisik korban. /Twitter/flightradar24

PR BEKASI - Demi menelusuri pencarian korban  jatuhnya pesawat Sriwijaya Air J-182 rute Jakarta-Pontianak, Divisi Humas Polri persilakan keluarga ke RS Polri.

Divisi Humas Polri mempersilahkan para keluarga yang kehilangan sanak saudara dalam peristiwa nahas tersebut untuk memberikan ciri-ciri keluarga mereka yang menjadi korban.

Keluarga dapat menjelaskan ciri-ciri keluarga mereka ke Rumah sakit Bhayangkara Rk. I Raden Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Baca Juga: Inilah Sosok Kapten Afwan Pilot Sriwijaya dalam Kehidupan Sehari-hari, Ketua RT: Orangnya Santun

"Mengantisipasi atas jatuhnya korban jiwa terkait hilangnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 rute Jakarta-Pontianak, Polri persilakan keluarga memberikan ciri-ciri korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Tk. I Raden Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur," cuit Divisi Humas Polri, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari @DivHumas_Polri pada Minggu, 10 Januari 2021.

Sebelumnya Divisi Humas Polri juga mengabarkan hal yang sama.

Dikabarkan Polri telah menyiapkan Pos Disaster Victim Identification (DVI), terkait peristiwa hilangnya pesawat Sriwijaya tersebut.

"Polri menyiapkan Pos Disaster Victim Identification (DVI), terkait peristiwa hilang kontaknya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 rute Jakarta-Pontianak di Rumah Sakit Bhayangkara Polri Raden Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (9/1)," katanya.

Baca Juga: Dikenal Alim dan Dermawan, Keluarga Berharap Ada Mukjizat dan Kabar Baik dari Kapten Afwan

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x