Kapal China Terobos Laut Indonesia, Prabowo Borong Mobil Esemka, Roy Suryo: Ambyar

- 12 Februari 2021, 19:42 WIB
Roy Suryo.
Roy Suryo. /Twitter.com/@KRMTRoySuryo2

PR BEKASI - Pakar telematika Roy Suryo menanyakan kepada para pengikut di akun media sosial Twitternya, mengenai dua berita yang terbit pada Kamis, 11 Februari 2021.

Dua berita yang dimaksudkan oleh Roy Suryo adalah, tentang kapal perang dari militer Tiongkok yang terpergok oleh TNI sedang menerobos laut Indonesia.

Sementara berita yang satunya adalah mengenai mobil Esemka yang diborong oleh Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Baca Juga: Era Jokowi Disebut Orde Rezim BuzzerRp, Ruhut Sitompul: Orang-Orang 'Kupluk'

Roy Suryo menyatakan dua berita tersebut memang tidak saling berhubungan, hanya saja kebetulan muncul pada hari itu.

"Tweeps, 2 berita ini memang tidak berhubungan secara langsung, hanya kebetulan saja muncul bersama hari ini, Kamis 11 Februari 2021. Kira-kira apa pendapat netizen tentang dua hal tersebut," kicaunya.

Baca Juga: Sentil Pelapor Novel Baswedan Soal Wafatnya Ustaz Maaher, Bintang Emon: Jangan Salah Paham

Dia melanjutkan, apa pantas ketika pertahanan nasional Indonesia sedang mengalami kerapuhan, tetapi ada melakukan pembelian mobil sekelas Esemka di tengah kerapuhan tersebut.

"Pantaskan pembelian (baca:borong) mobil sekelas Esemka di tengah-tengah rapuhnya pertahanan nasional Indonesia? Ambyar," cuit Roy Suryo, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @KRMTRoySuryo2.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @KRMTRoySuryo2


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x