Ungkap Masalah Pesantren di Indonesia, Ahok: Kita Harus Punya 'Sumur' Sendiri

- 1 Maret 2021, 19:05 WIB
Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok menyoroti permasalahan di pesantren.
Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok menyoroti permasalahan di pesantren. /ANTARA/Maria Cicilia Galuh/ANTARA

"Nah itu yang ada di pikiran saya gitu. Tapi terus terang saya dulu nggak kepikir ada pesantren motivasi gitu, jadi sudah beberapa kali Pak Kyai NH kontak," ujar dia, dalam acara Milad ke-9 Pesantren Motivasi Indonesia yang dilakukan secara daring.

Ahok mengungkapkan kalau apa yang menjadi visi misi dari Pesantren Motivasi Indonesia adalah hal yang luar biasa.

Sesuatu hal yang berada di luar pemikiran umum saat ini dan dia menilai itu harus diberi dukungan.

Baca Juga: Minta Jangan Jadi Masalah, Ahok: Nabi Muhammad Dulu juga Bukan Cuma Dakwah, Beliau juga Dagang 

"Dan ini tentu kita harus sangat dukung, dalam kesempatan ini sudah milad ke-9, kita harapkan untuk maju lebih baik," ucap Ahok.

Dia pun mengakui kalau dirinya bukan seorang pakar di bidang tersebut, tetapi ada satu hal dilihatnya bahwa apa yang menjadi landasan di dalam Pesantren Motivasi Indonesia sesuatu yang sudah jelas.

Dengan memanfaatkan teknologi dan juga komunikasi, hal itu dilakukan dengan baik.

"Memanfaatkan teknologi dan juga meningkatkan pengetahuan dalam hal komunikasi. Saya kira itu dilakukan dengan sangat baik, saya kira kita harus memanfaatkan teknologi dan komunikasi. Saya kira itu dari saya," kata Ahok.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah