Kapal Selam KRI Nanggala-402 Resmi Dinyatakan Tenggelam, Edi Hermanto: Selamat Beristirahat

- 24 April 2021, 19:02 WIB
Kapal selam KRI Nanggala-402 resmi dinyatakan tenggelam.
Kapal selam KRI Nanggala-402 resmi dinyatakan tenggelam. /Twitter @syahrangga_

PR BEKASI - TNI resmi menyatakan status dari kapal selam KRI Nanggala-402 yang hilang di perairan utara Bali, tenggelam setelah dilakukan pencarian lebih dari 72 jam.

Menanggapi hal tersebut, Founder Mini Gold sekaligus Dirut PT. Sinergi Digital Global Mulia, Edi Hermanto menyampaikan belasungkawanya terhadap 53 kru di dalam kapal tersebut yang kemungkinan besar meninggal dunia.

"Selamat beristirahat para pahlawan hebat, mungkin gugur di laut adalah suatu kebanggaan dan impian buat kalian," ucapnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @EdiMahaMG pada Sabtu, 24 April 2021.

Baca Juga: KSAL Tegaskan Kapal Selam KRI Nanggala-402 Tidak Meledak

Tangkapan layar cuitan Edi Hermanto
Tangkapan layar cuitan Edi Hermanto

Edi Hermanto juga berdoa semoga ke-53 kru tersebut tercatat mati syahid.

"Semoga tercatat sebagai syahid," ungkapnya.

Perlu diketahui, Panglima TNI Hadi Tjahjanto menyatakan hal tersebut berdasarkan bukti autentik yang ditemukan di lapangan.

Baca Juga: Ketika Alat Salat dan Pelurus Tabung Torpedo Ditemukan, Kasal Nyatakan KRI Nanggala-402 Subsunk

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x