Harga Daging Sapi Diprediksi Naik Jelang Lebaran, Pemerintah Pastikan Pasokannya Akan Tetap Aman

- 8 Mei 2021, 12:30 WIB
Pemerintah memastikan pasokan daging sapi di Jabodetabek dan Bandung Raya jelang Lebaran 2021 aman.
Pemerintah memastikan pasokan daging sapi di Jabodetabek dan Bandung Raya jelang Lebaran 2021 aman. /Pikiran Rakyat/ Amir Faisol

PR BEKASI - Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementerian Pertahanan akan pastikan pasokan daging sapi aman ketersediaannya jelang Lebaran 2021 atau Idul Fitri 1442 Hijriah.

Pasokan daging sapi tersebut akan dikirim ke wilayah Jabodetabek dan Bandung Raya.

"Saat ini BKP terus melakukan pemantauan terhadap kondisi di lapangan diantaranya dengan melakukan kunjungan langsung pada beberapa Rumah Potong Hewan (RPH) dan Distributor di wilayah Jabodetabek dan Bandung Raya untuk melihat stok daging sapi yang ada saat ini," ujar Risfaheri selaku Kepala Pusat Distribusi dan Cadangan Pangan, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara pada Sabtu, 8 Mei 2021.

Baca Juga: Jang Hansol 'Korea Reomit' Berulang Tahun, Warganet Ramai-ramai Memberi Ucapan Selamat

Ia meminta kepada masyarakat agar tidak khawatir atas tidak tersedianya daging sapi.

Ketersediaan daging sapi masih terpantau aman, mengingat adanya permintaan sapi yang terus meningkat.

"Masyarakat tidak perlu khawatir, dari hasil kunjungan tim kami pantau ketersediaan daging sapi dipastikan cukup hingga Lebaran nanti," lanjutnya.

Baca Juga: Cek Fakta: Anak Presiden Jokowi Kaesang Pangarep Dikabarkan Pamer Makan Daging Babi, Ini Faktanya

BKP pastikan adanya ketersediaan pasokan dan harga daging sapi aman usai mengunjungi RPH Bubulak.

Selain itu juga BKP melakukan kunjungan ke wilayah Jabodetabek dan Bandung Raya seperti RPH Jakarta, RPH Bogor, RPH Cibinong, RPH Jati Mulya Bekasi, RPH Harapan Baru Bekasi, RPH Bayur Karawaci, UPT RPH Ciputat Tangerang Selatan, RPH Ruminansia Ciroyom Kota Bandung, UPT RPH Bandung Barat.

BKP sebut harga daging sapi lokal kisaran Rp96.000 sampai Rp103.000 per kg.

Baca Juga: Suami Tasya Kamila Divonis Kanker Getah Bening, Ternyata Sudah Dipendam Sejak Lama

Sedangkan harga daging sapi impor kisaran Rp100.000 sampai Rp104.000 per kg.

Harga tersebut bisa jadi bervariasi tergantung dari kualitas daging dan jasa pemotongan di setiap RPH.

Harga daging sapi diramalkan akan mengalami kenaikan seiring naiknya permintaan dari masyarakat.

Baca Juga: Dua dari 85 WNA China yang Tiba di Indonesia Positif Covid-19, Akankah Dikarantina di Tempat Angker?

Namun kenaikan harga tersebut masih terbilang di batas yang wajar.

Seperti yang terjadi di RPH Bayur Karawaci misalnya, pada hari biasa permintaan daging sapi hanya sekitar 35 ekor per harinya.

Namun saat menjelang Lebaran Idul Fitri, permintaan daging sapi tersebut meningkat jadi 250 ekor per harinya.

"Terjadinya kenaikan harga daging menjelang Idul Fitri, menurut pedagang daging karena harga daging sapi hidupnya yang sudah mahal," katanya.

Baca Juga: Soroti Larangan Mudik Lebaran, Yan Harahap: Warga China Disambut Karpet Merah, Warganya Sendiri Dihalau Panser

Namun menurut pengakuan pengelola RPH dari segi ketersediaan sapinya cukup, hanya memang harga sapi hidup sudah naik, sehingga harga daging di pasar eceran juga mengalami kenaikan.

"Kami siapkan daging sapi beku dalam jumlah yang cukup di Pasar Mitra Tani yang tersebar di Jabodetabek. Bahkan dapat dipesan secara online dengan free ongkir," sambungnya. ***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x