Kesal Denny Siregar Disebut BuzzerRp Pemerintah, Ade Armando Buka Suara: Dia Contoh Manusia Baik

- 2 Juli 2021, 22:06 WIB
Ade Armando tidak terima rekannya Denny Siregar disebut sebagai buzzerRp dengan menyebutnya orang baik.
Ade Armando tidak terima rekannya Denny Siregar disebut sebagai buzzerRp dengan menyebutnya orang baik. /Instagram @adearmandoreal & @dennysiregar/

PR BEKASI - Akademisi Universitas Indonesia (UI) Ade Armando buka suara menanggapi tudingan buzzeRp yang dialamatkan kepada pegiat media sosial Denny Siregar.

Ade Armando justru memandang Denny Siregar sebagai contoh manusia baik yang tidak egois  atau tidak memikirkan dirinya sendiri.

"Denny adalah contoh manusia baik yang tidak memikirkan dirinya sendiri," kata Ade Armando.

Baca Juga: Dikritik Ade Armando karena Pamer Kekayaan, Atta Halilintar: Bagus Buruknya Konten Bukan Kamu Hakimnya 

Argumentasi tersebut disampaikan Ade Armando dalam kanal YouTube Cokro TV dengan tajuk 'Dua Manusia Hebat: Denny Siregar dan Lie Darmawan', seperti dilihat Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Jumat, 2 Juli 2021.

Adapun penilaian tersebut didasarkan Ade Armando pada sikap Denny Siregar yang sigap menggalang dana untuk membangun Rumah Sakit Apung di Nusa Tenggara Barat (NTB).

Rumah Sakit Apung tersebut, lanjut Ade Armando, tenggelam di perairan NTB sehingga pihak pengelola membutuhkan bantuan untuk membangun kembali.

Denny Siregar, tambah Ade, adalah salah satu pihak yang sempat menggalang dana pada 21 Juni 2021 lalu untuk membantu pembangunan rumah sakit itu.

Baca Juga: Ade Armando Sebut UAS dan HRS Pernah Nistakan Agama, Zaitun: Kenapa Namanya Disebut? Itu Tokoh Dihormati Umat 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Youtube CokroTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x