Ustaz Yusuf Mansur Beri Beasiswa Sampai S1 untuk Anak-anak Lintas Agama, Berikut Persyaratannya

- 10 Agustus 2021, 10:30 WIB
Ustaz Yusuf Mansur memberikan beasiswa lintas agama untuk siswa-siswi yang baru lulus SMA, berikut syarat dan batas waktunya.
Ustaz Yusuf Mansur memberikan beasiswa lintas agama untuk siswa-siswi yang baru lulus SMA, berikut syarat dan batas waktunya. /Instagram/@yusufmansurnew/

PR BEKASI – Ustaz Yusuf Mansur memberikan kabar bahagia untuk siswa dan siswi yang sudah lulus Sekolah Menengah Atas (SMA).

Yusuf Mansur memberikan kesempatan kepada siswa dan siswi yang sudah lulus SMA untuk mendaftarkan diri sebagai penerima beasiswa sebagai mahasiswa baru dari Ustaz Yusuf Mansur.

Untuk mendapatkan beasiswa dari Ustaz Yusuf Mansur, tentu harus memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku.

Diketahui, beasiswa itu ditanggung penuh oleh Ustaz Yusuf Mansur sampai mahasiswa tersebut lulus S1 untuk anak-anak dari lintas agama.

Baca Juga: Link Pendaftaran Beasiswa Anak Pedagang Kaki Lima Gelombang 2, Dapatkan Bantuan Rp250 Ribu

Beasiswa tersebut hanya menampung 30 kuota siswa dan siswi baru dengan 3 prodi. Dari tiga prodi tersebut di antaranya, Teknik Informatika, Sains Ilmu Geografi, dan Arsitektur.

Selain itu, 30 kuota beasiswa tersebut akan ditujukkan untuk anak-anak lintas agama dari 6 agama yang ada di Indonesia.

“Dari unsur 6 agama (5 islam, 5 kristen, 5 hindu, 5 budha, dan 5 konghucu),” tulis keterangannya yang diunggah oleh Ustaz Yusuf Mansur dalam Instagram-nya, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Selasa, 10 Agustus 2021.

Melalui unggahan tersebut, Ustaz Yusuf Mansur membagikan syarat dan ketentuannya untuk mendaftarkan diri sebagai penerima beasiswa:

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x