Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Sempat Dikenal sebagai Pemimpin yang Doyan Marah, Kok Bisa?

- 28 Oktober 2021, 10:59 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sempat dikenal sebagai pemimpin yang doyan marah.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sempat dikenal sebagai pemimpin yang doyan marah. /Humas Jateng/Vivi

PR BEKASI – Siapa sangka Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sempat dikenal publik sebagai pemimpin yang doyan marah.

Salah satu momen marah Ganjar Pranowo yang cukup fenomenal terjadi di medio 2014-an.

Saat itu Ganjar Pranowo marah besar pergoki pungli di jembatan timbang, Subah, Batang, Jawa Tengah.

Baca Juga: Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Larang Ajudan Bukakan Pintu Mobil, Ternyata Ini Alasannya

Terkait kejadian tersebut, Ganjar Pranowo sempat ditanya mengapa harus marah-marah seperti itu.

Hal tersebut terungkap belum lama ini melalui unggahan video singkat di Instagram resmi Ganjar Pranowo

“Saya pernah ditanyain begini Pak Gubernur kenapa marah-marah di jembatan timbang. Itu ada pungli,” kata Ganjar Pranowo sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Instagram @ganjar_pranowo pada Kamis, 28 Oktober 2021.

Baca Juga: Ganjar pranowo Ngobrol Bareng Anak Muda Papua, Bahas Lagu 'The Spirit of Papua'

Ganjar Pranowo menyampaikan bahwa kemarahannya pantas diluapkan mengingat ada pungli.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x