Pengemudi Ojek Online Jual Helm Demi 5 kg Beras, Imbas Pandemi Virus Corona

- 11 Mei 2020, 16:57 WIB
ILUSTRASI ojek online.*
ILUSTRASI ojek online.* /DOK. PR/

PIKIRAN RAKYAT - Pengemudi ojek online di Malang rela menjual helmnya demi 5 kg beras.

Hal itu dia lakukan karena imbas pandemi virus corona di Indonesia yang membuat pekerjaannya terganggu dan penghasilannya menurun.

Pengelola akun Instagram Tugu Malang ID menceritakan kisah ojek online itu, Minggu 10 Mei 2020.

Di tengah pendemi virus corona, sebagian pekerja informal telah menerapkan kebijakan work from home (WFH). Namun, kebijakan itu tidak dapat dilakukan semua kalangan lantaran masih banyak pekerjaan yang mengharuskan keluar rumah.

Baca Juga: Stan Isakh Meninggal Dunia, Judika: Suka Lirik Lagu Sakitkah

Hal itu juga dirasakan pengemudi ojek online, Arwan Purnawan. Ayah dua anak itu setiap hari harus bekerja di luar.

Meski ada kekhawatiran virus corona ditularkan dari manusia, hal itu kerap diabaikan demi bisa menafkahi keluarga.

"Sekarang ini kalau ada penumpang, sedikit tidak tenang sebetulnya. Soalnya, virus menyebar secara tidak kelihatan. Namun mau bagaimana lagi, itu sumber kehidupan saya dan keluarga setiap hari. Makanya, tetap bekerja dan memperhatikan keselamatan kesehatan," tutur Arwan.

Semasa pandemi virus corona, Arwan mengatakan bahwa penghasilannya menurun. Namun, dia tetap bersemangat untuk bekerja.

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x