Cerita AHY Tentang Firasatnya Sebelum sang Paman Pramono Edhe Wibowo Hembuskan Napas Terakhir

- 14 Juni 2020, 11:52 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Puri Cikeas Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu 13 Juni 2020 malam.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Puri Cikeas Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu 13 Juni 2020 malam. /ANTARA/M Fikri Setiawan/

PR BEKASI - Anak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan almarhumah Ani Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan bahwa dirinya telah memiliki firasat sebelum sang paman menghembuskan napas terakhirnya.

Firasat itu berawal, ketika Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo kerap menyampaikan permintaan maaf kepada dirinya, salah satunya saat menggelar acara doa bersama untuk sang ibunda tercinta, Ani Yudhoyono.

Kabar awal firasat yang dirasakan Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat tersebut disampaikan melalui akun Twitter pribadinya Minggu, 14 Juni 2020 pukul 9.39 WIB.

Baca Juga: Ratusan Santri Kembali ke Ponpres di Tasikmalaya, Kedatangan Dibagi 3 Gelombang

"1 Juni 2020, ada Doa Bersama satu thn berpulangnya Ibu Ani Yudhoyono, pak Edhie datang ke rumah kami di Cikeas. Saat pamitan, beliau mengatakan 'Gus, mohon maaf ya. Om mohon maaf ya." Saya pikir, karena masih suasana lebaan, almarhum menyampaikan hal itu. Saya tidak berpikiran lain," kata AHY dalam unggahan di Twitter @AgusYudhoyono.

Pada utas cuitan Twitter itu, AHY melanjutkan dengan mengatakan Danjen Kopassus Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa bercerita bahwa pamannya pada 2 Juni 2020 sempat berkunjung ke Mako Kopassus.

Danjen Kopassus Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa mengatakan bahwa Pramono Edhie Wibowo beberapa meminta maaf karena jarang bermain ke Kopassus.

Baca Juga: Adik Kim Jong Un Buat Perhitungan dengan Korea Selatan, Geram Soal Selebaran Anti-Pyongyang

"Ketika td mlm beliau berpulang ke Sang Maha Pencipta, barulah kami tersadar bahwa Beliau sedang pamitan," ucap AHY dalam unggahannya.

AHY pun menceritakan bahwa dirinya sempat bertemu dengan almarhum Ani Yudhoyono dengan keadaan menangis di dalam mimpi.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x