Wiranto Temui Mahasiswa Jelang Demo 11 April, Tegaskan Presiden 3 Periode Tidak Mungkin

- 9 April 2022, 13:44 WIB
Ilustrasi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa menolak wacana perpanjangan masa jabatan presiden (penundaan Pemilu).
Ilustrasi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa menolak wacana perpanjangan masa jabatan presiden (penundaan Pemilu). /Antara/Arnas Padda/

PR BEKASI - Seruan demo mahasiswa 11 April menggema.

Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menyerukan demonstrasi ke Istana Negara, Jakarta, Senin, 11 April 2022 mendatang.

Dalam tuntutan demo mahasiswa 11 April, yang sudah diumumkan oleh BEM SI, salah satunya menolak dan memberikan pernyataan sikap terhadap penundaan pemilu 2024.

Hal ini merepsons wacana masa jabatan Presiden Joko Widodo tiga periode.

Baca Juga: Daftar Lokasi Vaksin di Bekasi Sore dan Malam Ini, 9 April 2022: Ada Vaksin Sinovac, AstraZeneca, dan Moderna

Kemarin, Jumat, 8 April 2022, Ketua Wantimpres, Wiranto, menemui sejumlah mahasiswa perwakilan BEM Nusantara, dan menegaskan bahwa hal itu tidak mungkin terjadi.

Selain membahas presiden tiga periode, menurut Wiranto, pertemuannya dalam rangka menyerap aspirasi mengenai hal-hal yang tengah dihadapi bangsa.

Wiranto menjelaskan banyak aspirasi yang disuarakan BEM Nusantara terkait masalah kenaikan harga minyak goreng dan dugaan kartel, serta masalah kenaikan harga bahan pokok menjelang Lebaran 2022.

Baca Juga: Ada Ajakan Turut Aksi Nasional Geruduk Istana Negara 11 April 2022, Polisi Imbau Tak Mudah Percaya

Dia menjelaskan, wacana perpanjangan masa jabatan presiden menjadi tiga periode, dan penundaan Pemilu Serentak 2024 secara nasional tidak mungkin terjadi.

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah