Keluarga Berharap Jenazah Eril Bisa Dipulangkan ke Indonesia Akhir Pekan Ini

- 9 Juni 2022, 19:59 WIB
Emmeril Khan Mumtadz (Eril), anak sulung Ridwan Kamil.
Emmeril Khan Mumtadz (Eril), anak sulung Ridwan Kamil. /Instagram @emmerilkahn

 

PR BEKASI - Ridwan Kamil dan keluarganya saat ini telah berada di Swiss setelah mendengar kabar terbaru terkait penemuan jasad Emmeril Kahn Mumtadz atau yang akrab disapa Eril.

Pihak kepolisian Bern mengungkapkan telah menemukan jasad Eril di bendungan Engehalde di Bern pada Rabu, 8 Juni 2022, sebelum pukul 6.50 waktu setempat.

Polisi maritim menemukan jasad di cekungan limpahan bendung dan kemudian mengevakuasinya.

Usai ditemukan pihak kepolisian, jasad Eril langsung dibawa ke rumah sakit, dan melalui tes DNA.

Baca Juga: Jasad Emmeril Khan Mumtadz alias Eril Ditemukan Kepolisian Bern

Pihak keluarga pun akan segera mengurus jasad Eril sesuai dengan syariat Islam.

Adik Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzzaman, yang ada di Bern mengungkap bahwa pihak keluarga akan membawa pulang jasad Eril di akhir pekan ini.

"Kami keluarga besar akan menerima Eril, dan menyempurnakan Eril sebagai muslim," kata Elpi Nazmuzzaman, di konferensi pers bersama Duta Besar RI di Swiss, Muliaman Hadad.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x