Partai NasDem Usung 3 Kandidat Presiden, Anies Baswedan Memberikan Apresiasi karena Namanya Terpilih

- 18 Juni 2022, 16:40 WIB
Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Andika Perkasa jadi tiga calon presiden Indonesia dalam Pemilu 2024 yang diusung Partai NasDem melalui pengumuman dari Surya Paloh.
Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Andika Perkasa jadi tiga calon presiden Indonesia dalam Pemilu 2024 yang diusung Partai NasDem melalui pengumuman dari Surya Paloh. /Instagram / @official_nasdem/

PR BEKASI - Beberapa waktu lalu, Partai Nasional Demokrat (NasDem) mengumumkan pengusungan bakal calon presiden.

Nama-nama yang keluar diantaranya ada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa.

Hal itu berdasarkan dari hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem yang dibacakan oleh Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh saat penutupan Rakernas di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta.

Mendengar namanya disebut, Anies Baswedan mengapresiasi langkah Partai NasDem yang memasukkan namanya sebagai salah satu calon presiden.

Baca Juga: Politisi Nasdem, Taufiq Basari Rindu Rambut Gondrong, Yunarto Wijaya: Yuk Konsultasi ke Kevin Aprilio

"Saya ingin sampaikan respect, karena Partai NasDem pimpinan Pak Surya Paloh telah membuat terobosan baru di mana pengusulan nama-nama untuk kepentingan nasional diberikan kepada pimpinan wilayah, karena wilayah yang mengusulkan nama," kata Anies Saat dikutip oleh PikiranRakyat-Bekasi.com dari AntaraNews

Gubernur DKI Jakarta itu merasa terhormat atas keputusan Partai NasDem memasukan namanya ke dalam calon presiden.

Kemudian Anies menyampaikan rasa terima kasihnya karena pertimbangan para kader Partai NasDem mengusung dirinya.

Sampai Oktober nanti, Anies akan terus menjalankan tugas dan kewenangannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x