UPDATE Corona Indonesia per Minggu 14 Agustus 2022: Kasus Covid-19 Baru Tembus 4.442 Orang

- 14 Agustus 2022, 16:27 WIB
Ilustrasi. Update Kasus Covid-19.
Ilustrasi. Update Kasus Covid-19. /Pixabay/Alexandra_Koch

PR BEKASI - Kasus virus corona (Covid-19) di Indonesia mulai mengalami penurunan, setelah beberapa pekan selalu bertambah sekitar 5.000an orang per hari.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) selalu memberikan update terbaru kasus Covid-19 di Indonesia, untuk gambaran masyarakat.

Update Covid-19 di Indonesia selalu dilakukan pihak Kemenkes setiap sore hari.

Melansir Kemenkes, per Minggu 14 Agustus 2022, terjadi tambahan kasus Covid-19 sebanyak 4.442 orang.

Baca Juga: One Piece Film Red Segera Rilis di Indonesia, Berikut Jadwal dan Lokasi Nobar Filmnya

Sehingga total kasus Covid-19 di Indonesia hingga saat ini mencapai 6.282.774 orang.

Sebanyak 4.903 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh dari Covid-19 per hari ini.

Jumlah pasien Covid-19 yang telah sembuh dari Covid-19 selama dua tahun terakhir mencapai 6.072.421 orang.

Per hari ini ada tambahan 18 pasien Covid-19 yang meninggal dunia.

Baca Juga: Live di SCTV! Berikut Jadwal dan Link Streaming Chelsea vs Tottenham

Sehingga jumlah pasien Covid-19 meninggal dunia mencapai 157.226 orang.

Kasus aktif Covid-19 di Indonesia per hari ini mencapai 53.127 orang.

Jakarta menjadi Provinsi di Indonesia dengan catatan kasus harian tertinggi Minggu ini.

DKI Jakarta mencatat ada tambahan 2.109 kasus baru sore ini. Disusul Jawa Barat dengan 758 kasus baru, dan Banten dengan 505 kasus baru.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x