Gratiskan Tiket Masuk Ke Alas Kedaton Bali, Catat Syarat dan Waktunya

- 22 Agustus 2020, 19:25 WIB
Sejumlah wisawatan tengah memperhatikan monyet di Alas Kedaton Bali.
Sejumlah wisawatan tengah memperhatikan monyet di Alas Kedaton Bali. /ANTARA/

PR BEKASI – Destinasi wisata Alas Kedaton di Desa Kukuh, Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan, Bali menggratiskan tiket masuk bagi wisatawan lokal.

Hal tersebut disampaikan pihak pengelola Alas Kedaton, I Gusti Ngurah Harta Wijaya. Salah satu tujuannya adalah untuk meningkatkan kunjungan wisatawan lokal selama masa pandemi Covid-19.

“Masuk tanpa dipungut ini bertujuan untuk kembali mempromosikan daya tarik objek wisata Alas Kedaton pada wisatawan domestik,” kata I Gusti, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari RRI, Sabtu, 22 Agustus 2020.

Baca Juga: Masuk Deretan Artis yang Tersandung Kasus Narkoba, Simak Fakta-fakta Tentang Anton J-Rocks

I Gusti mengatakan program gratis tiket masuk ini berlaku bagi wisatawan domestik mulai dari Juli hingga September 2020.

“Masuk tanpa dipungut biaya ini bertujuan untuk kembali mempromosikan daya tarik objek wisata Alas Kedaton pada wisatawan domestik,” ucapnya.

Adapun tiket masuk ke Alas Kedaton seharga Rp20.000 untuk wisatawan lokal dan Rp30.000 untuk wisatawan mancanegara.

Baca Juga: Virus Corona Bangkit Kembali di Korea Selatan, Netflix Hentikan Sementara Film Produksi Korsel

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Bali, wisatawan mancanegara yang datang ke Provinsi Bali pada Juni tercatat sebanyak 32 kunjungan.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x