Gibran Resmi Masuk Partai Golkar, Ini Kata Sekjen PDIP

- 6 November 2023, 07:20 WIB
Kata Sekjen PDIP soal Gibran Rakabuming Raka masuk ke Partai Golkar.
Kata Sekjen PDIP soal Gibran Rakabuming Raka masuk ke Partai Golkar. //Antara

PATRIOT BEKASI - Cawapres Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka, sudah keluar dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Pernyataan tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto Minggu, 5 November 2023.

Hasto mengungkapkan, putra sulung Presiden Joko Widodo itu sudah bukan lagi menjadi bagian keluarga besar PDI Perjuangan.

Baca Juga: Seorang Nenek dan Tiga Cucunya Tewas Akibat Serangan Israel, Hizbullah Tuntut Pembalasan

Pasalnya menurut Hasto, Gibran sudah menjadi bagian dari Partai Golkar setelah dicalonkan menjadi bakal calon Wakil Presiden.

Selain itu Hasto menyebut juga bahwa Gibran telah mengembalikan kartu tanda anggota (KTA) serta sudah melakukan pamitan.

"Ya sudah. Jadi, sudah diselesaikan oleh DPC PDIP kota Surakarta karena mas Gibran kan menerima kartu dari DPC Kota Surakarta sehingga tidak jadi lagi beranggota PDI Perjuangan karena sudah pamit," ujar Hasto.

Baca Juga: Cara Komentar di TikTok Pakai Foto, Gunakan Trik Rahasia Ini

Diketahui, saat ini PDI Perjuangan bersama PPP, Perindo, dan Hanura sudah mengusung Ganjar-Mahfud sebagai Capres dan Cawapres di Pemilu 2024.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x