Simak, Lima Titik Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Nataru 2023-2024

- 31 Desember 2023, 07:37 WIB
Ilustrasi. Ini titik aturan rekayasa lalu lintas saat arus balik Nataru.
Ilustrasi. Ini titik aturan rekayasa lalu lintas saat arus balik Nataru. /tmcpolrestabesbandung

PATRIOT BEKASI - Korlantas Polri akan menerapkan rekayasa lalu lintas di beberapa Jalan Tol untuk arus balik liburan Nataru 2023-2024.

Kebijakan rekayasa lalu lintas yang akan diberlakukan antara lain contraflow dan one way atau satu arah dengan tujuan mengurangi kepadatan kendaraan.

Lebih lanjut, penetapan aturan tersebut akan diterapkan mulai Senin, 1 Januari 2024, mendatang.

Baca Juga: Kecelakaan Truk Tangki Air Tabrak Ibu dan Anak di Bekasi, Satu Orang Meninggal

Penerapan contraflow dan one way ini sifatnya situasional dan tergantung kondisi lalu lintas di lapangan.

Berikut beberapa lokasi yang rencananya akan diterapkan contraflow dan one way, mulai pukul 14.00 hingga 20.00 WIB diantaranya:

1. Aturan rekayasa lalu lintas one way akan dilakukan untuk kendaraan yang melintas dari arah GT kalikangkung menuju Jakarta, mulai dari KM 188 GT Palimanan utara hingga ke KM 72 Cikampek.

2. Kemudian penetapan sistem contraflow dua jalur dimulai dari dari KM 72 hingga ke KM 47.

3. Berikutnya, mulai KM 47 hingga ke KM 36 diterapkan contraflow satu jalur.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x