Update: Aksi Demo Apdesi Ricuh, Polantas Nyaris Dikeroyok

- 31 Januari 2024, 17:58 WIB
Aksi demo Apdesi berujung kericuhan, Polantas hampir jadi korban.
Aksi demo Apdesi berujung kericuhan, Polantas hampir jadi korban. /Memomedsos

PATRIOT BEKASI - Aksi demo berakhir kericuhan terjadi di depan gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat antara massa pendemo dari Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Rabu, 31 Januari 2024.

Dilaporkan kericuhan terkini terjadi pada pukul 17.00 WIB disebabkan massa Apdesi masih tetap ingin melakukan unjuk rasa.

Sedangkan dari pihak kepolisian mengingatkan kepada para aparatur desa itu untuk membuka jalan bagi masyarakat pengguna jalan, agar dapat melintas mengingat waktu penyampaian pendapat berakhir jam 17.00 WIB.

Baca Juga: Baca Komik Jujutsu Kaisen 249: Ini Link sub Indo dan Rekap Spoiler JJK Terbaru

Dilansir dari tayangan media sosial terlihat anggota Polantas berpangkat Kombes saling dorong dengan pendemo.

Sebelumnya aksi demo dilakukan oleh massa Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) di depan gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat.

Mereka menuntut Rancangan Undang-Undang (RUU) disahkan agar bisa mejabat sampai 27 Tahun.

Dalam aksinya massa Apdesi bakar spanduk dan merusak pagar Gedung DPR.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x