Tanggapi Aksi Boikot Produk Prancis, Danone Indonesia: Hal Itu di Luar Konteks Perdagangan

- 3 November 2020, 09:56 WIB
Beberapa negara Arab melakukan aksi boikot produk Prancis setelah keluar pernyataan Emmanuel Macron soal Islam.
Beberapa negara Arab melakukan aksi boikot produk Prancis setelah keluar pernyataan Emmanuel Macron soal Islam. /Twitter/@a_alowaihan1

PR BEKASI – Pernyataan yang dikeluarkan oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron yang dinilai menghina umat Islam telah membuat beberapa negara mayoritas Islam memboikot produk yang berasal dari negara tersebut, salah satunya Indonesia.

Meskipun Pemerintah Indonesia tidak mengambil langkah untuk memboikot produk Prancis, namun mayoritas masyarakat Indonesia yang mayoritas beragama Islam dinilai akan melaksanakan gerakan pemboikotan tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Danone Indonesia yang merupakan salah satu perusahan Prancis penyedia produk makanan dan minuman ikut berkomentar.

Baca Juga: Buka Acara Milenialnya DPR, Puan Maharani: 25 Tahun Lagi Kalian Akan Ambil Keputusan Penting Negara

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, Corporate Communications Director Danone Indonesia Arif Mujahidin mengatakan, Danone Indonesia tidak memiliki keterkaitan terhadap pandangan politik suatu negara, termasuk Prancis dan hal-hal di luar bisnis perseroan.

Oleh karena itu, pihaknya sangat menyambut baik pernyataan yang disampaikan oleh Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan di mana pemerintah telah mengambil langkah untuk tidak ikut serta memboikot produk-produk Prancis.

"Oleh karena itu, sebagaimana yang beredar di media, kami menyambut baik keputusan tersebut karena hal itu di luar dari konteks perdagangan," ujarnya di Jakarta, Selasa, 3 Oktober 2020.

Baca Juga: Mengaku Khawatir Ditangkap Setiap Buat Konten, Refly: Negara Tak Boleh Penjarakan Orang yang 'Salah'

Arif Mujahidin menuturkan, produk-produk perseroan seperti SGM dan AQUA, adalah produk-produk yang dikembangkan dan diproduksi di Indonesia oleh tenaga kerja Indonesia untuk konsumen Indonesia.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x