Sayangkan Tim Indonesia Tak Main di All England 2021, TBF: Turki Jadikan Indonesia Kiblat Bulu Tangkis

21 Maret 2021, 09:17 WIB
TBF sayangkan Tim Indonesia tak bisa main di All England 2021 dan sebut Turki jadikan Indonesia sebagai kiblat bulu tangkis selama ini. /Instagram @hendrasansan/

PR BEKASI - Tim Nasional (Timnas) bulu tangkis Indonesia tengah dirundung kekecewaan terhadap regulasi pemerintah Inggris dan Federasi Bulutangkis Dunia (BWF)

Lantaran Tim Indonesia didepak dari ajang turnamen Yonex All England tahun 2021 ini.

Diketahui bahwa Tim Indonesia sudah berupaya melakukan persiapan dengan matang untuk dapat berlaga di All England tahun ini.

Baca Juga: Beri Pesan Menyentuh untuk Aurel, Krisdayanti: Menyusuimu saat Aku Masih Muda adalah Karunia

Baca Juga: [Hoaks atau Fakta] Beredar Poster Deklarasi Capres-Cawapres 2024 Puan Maharani-Moeldoko, Ini Faktanya

Baca Juga: Fahri Hamzah Beri Saran kepada Mahfud MD Agar Lebih Tajam Lihat Situasi Penegakan Hukum di Indonesia

Namun, pada kenyataannya hal tersebut harus pupus secara tiba-tiba akibat sebuah regulasi pemerintah Inggris.

Sekumlah pihak sangat menyayangkan sikap panitia All England 2021 dan BWF terkait hal tersebut.

Disisi lain, kontingen Indonesia yang dipaksa mundur dari ajang All England 2021 mendapatkan dukungan moral dari Turki.

Baca Juga: Klaim Demokrat dalam Kondisi Bagus Sebelum Ada Moeldoko, Jansen Sitindaon: Para Pemain Tua Muncul Merusak

Baca Juga: Malam Nisfu Sya’ban Jatuh pada 28 Maret 2021, Berikut Bacaan Doa, Waktu, dan Tata Cara Puasa Nisfu Sya’ban

Federasi Bulu Tangkis Turki (TBF) memberikan dukungan moral terkait keputusan didepaknya Indonesia dari All England 2021.

Menanggapi dipaksanya pemain Indonesia untuk isolasi, Ketua TBF Murat Özmekik menyampaikan penyesalannya.

Sebagaimana dilaporkan Anadolu Agency, dia mengatakan bahwa sangat wajar jika para pemain hingga pendukung Indonesia merasa kecewa dengan apa yang terjadi.

Baca Juga: Mendag Ingin Impor Beras di Tengah Panen Raya, Tsamara Amany: Kebijakan yang Sangat Merugikan

Baca Juga: Video Viral! Injak Kepala Induk Kucing hingga Mati, Pelaku: Saya Bunuh Dia dengan Cara yang Layak

“Kami sangat bisa memahami kekecewaan para pemain dan para pendukungnya di seluruh dunia. Kami harapkan situasi serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari,” kata Murat Özmekik dalam pernyataan yang disampaikan langsung kepada Duta Besar RI untuk Turki Lalu Muhamad Iqbal dan Ketua PBSI Agung Firman.

Seperti Indonesia, tunggal puteri Turki Neslihan Yigit yang juga satu pesawat dengan tim Indonesia juga diharuskan menjalani isolasi mandiri selama 10 hari.

Namun demikian, TBF secara khusus tetap menyampaikan penyesalannya atas apa yang menimpa Tim Indonesia, sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com dalam artikel berjudul, "Senasib Sepenanggungan, Turki Beri Dukungan Moral pada Indonesia Usai Didepak dari All England".

Baca Juga: China Dikabarkan Larang Mobil Tesla Masuk Wilayah Militer karena Masalah keamanan

Duta Besar RI untuk Turki Lalu Muhamad Iqbal mengatakan Ketua TBF menyampaikan dukungannya kepada Timnas tersebut secara tertulis maupun langsung.

“Turki menjadikan Indonesia kiblat bulutangkis mereka selama ini. Menurut mereka, turnamen sekelas All England kehilangan arti pentingnya tanpa kehadiran tim sekelas Timnas Indonesia,” kata Lalu Muhamad Iqbal menjelaskan komunikasinya dengan Ketua Federasi Bulu Tangkis Turki.

Sebelumnya, berdasarkan keterangan melalui akun resmi media sosial BWF, sejumlah atlet dari Indonesia tidak bisa melanjutkan pertandingan dalam kompetisi Yonex All England Open 2021.

Hal itu dilakukan lantaran otoritas kesehatan Inggris (NHS) meminta para atlet Indonesia melakukan isolasi selama 10 hari setelah berada dalam satu pesawat dengan penumpang positif Covid-19.*** (Abdul Muhaemin/Pikiran-Rakyat.com)

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler