Unggul Tipis di Final Liga Champions, Chelsea Pupuskan Mimpi 50 Tahun Manchester City

- 30 Mei 2021, 06:10 WIB
Chelsea meraih gelar juara Liga Champions kedua setelah menaklukkan Manchester City di laga Final yang digelar Minggu, 30 Mei 2021 dini hari lewat gol semata wayang dari Kai Havertz.
Chelsea meraih gelar juara Liga Champions kedua setelah menaklukkan Manchester City di laga Final yang digelar Minggu, 30 Mei 2021 dini hari lewat gol semata wayang dari Kai Havertz. /Instagram @chelseafc

PR BEKASI - Chelsea sukses meraih trofi kedua Liga Champions lewat gol tunggal dari Kai Havert yang memupus mimpi setengah abad Manchester City.

Laga final Liga Champions 2021 antara Manchester City vs Chelsea yang digelar dini hari tadi, Minggu, 30 Mei 2021, pukul 02.00 WIB di Estadio do drago, Lisbon, Portugal, berkesudahan dengan skor 0-1.

Kedua tim sama-sama bermain aman di menit-menit awal. Chelsea bermain lebih bertahan dibandingkan Manchester City yang berhasil mendapatkan beberapa peluang di menit awal.

Baca Juga: Link Live Streaming SCTV Final Liga Champions: Prediksi Susunan Pemain Manchester City dan Chelsea

Hingga 20 menit laga berlangsung, Raheem Sterling dan kawan-kawan beberapa kali membangun serangan yang sedikit menyusahkan lini pertahanan Chelsea.

Sampai pada menit ke-,30, skuat asuhan Thomas Tuchel  mulai keluar dari zona pertahanannya.

Hal itu ditandai dengan adanya beberapa serangan balik yang berhasil dilakukan oleh Chelsea.

Bermain lebih agresif, nyatanya Manchester City malah lebih dulu mendapatkan kartu kuning akibat Ilkay Gundogan yang melanggar salah seorang pemain Chelsea pada menit 34.

Baca Juga: Jelang Laga Final Liga Champions, Pep Guardiola Kebingungan Memilih Starting IX Manchester City

Pada menit 39, Chelsea melakukan pergantian pemain, Thomas Tuchel menarik keluar Thiago Silva dan memasukkan Andreas Cristensen.

Selang beberapa menit dari pergantian pemain, Chelsea lebih banyak mendapatkan bola.

Alhasil pada menit 42, Chelsea berhasil mencetak Gol ke gawang Manchester City.

Memanfaatkan umpan terobosan dari Mason Mount, Kai Haverts berhasil membobol gawang Chelsea yang dijaga ketat oleh Ederson.

Skor pun tidak berubah sampai akhir pertandingan babak pertama, sementara Manchester City kalah 0-1 dari Chelsea.

Baca Juga: Final Liga Champions Lawan City, Thomas Tuchel Was-Was Dua Pemain Kunci Chelsea Tak Bisa Turun

Antonio Rudiger mendapat kartu kuning setelah melanggar Kevin De Bruyne yang terpaksa ditarik keluar dan digantikan oleh Gabriel Jesus pada menit 60.

Skuat asuhan Pep Guardiola kembali melakukan pergantian pemain menit 64, kali ini Bernardo Silva yang digantikan oleh Fernandinho.

Disusul oleh Chelsea pada menit 66 yang memasukkan Pulisic dengan mencadangkan Timo Werner.

Sampai pada 70 menit waktu pertandingan normal, kedua tim sama-sama tampil lebih menyerang.

Peluang demi peluang dihasilkan dari kedua tim.

Baca Juga: Minta Manchester City Lupakan Laga Melawan Chelsea, Pep Guardiola: Kami Sedih karena Kami Kalah

Menit ke-76, Pep Guardiola mengubah skema permainan. Sterling ditarik keluar dan digantikan oleh Sergio Aguero.

Mason Mount, kreator gol Chelsea lewat asis yang dikirimkannya, digantikan Mateo Kovacic pada menit 80.

10 menit sisa waktu pertandingan normal, skor masih tetap 0-1 untuk keunggulan Chelsea.

Pemain yang baru masuk, Sergio Aguero hampir membobol gawang Chelsea pada menit 85 setelah  sepakannya yang berhasil digagalkan oleh penjaga gawang Eduardo Mendy.

Baca Juga: Bukan di Inggris, Final Liga Champions City vs Chelsea Resmi Dipindahkan ke Portugal

Di menit-menit akhir sisa pertandingan, Manchester City terus menggempur pertahanan Chelsea, beberapa peluang emas diciptakan.

Setelah Ilkay Gundogan, menit ke-88 Gabriel Jesus menambah jumlah kartu kuning yang didapat oleh Tim Manchester City.

Wasit memberi 7 menit waktu tambahan dari waktu pertandingan normal. Namun sampai akhir pertandingan skor tidak berubah.

Chelsea berhasil memenangkan laga final mereka dan menambah torehan rekor atas skuat asuhan Pep Guardiola.***

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah